Rakerprov KONI Kepri, Matangkan Persiapan Atlet PON

    spot_img

    Baca juga

    Pendaftaran Fuel Card 5.0 Sudah Mulai Dibuka, Ini syaratnya

    BATAM, POSMETRO.CO : Pendaftaran Fuel Card 5.0 sebagai kartu...

    Rudi Tekan PT Adhi Karya Terkait Pengerjaan Masjid Agung Harus Selesai Tepat Waktu

    BATAM, POSMETRO.CO : Pemerintah Kota (Pemko) Batam terus mendorong...

    Halal Bihalal Keluarga Besar Legiun Veteran RI Kota Batam

    BATAM, POSMETRO.CO : Berlangsung di Hotel Golden View Bengkong,...

    Bolehkah Menikung di Area Blindspot? Ini Penjelasannya!

    BATAM, POSMETRO: Saat berkendara, kita sering dihadapkan dengan situasi...
    spot_img

    Share

    Usep

    BATAM, POSMETRO.CO : Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Kepulauan Riau, akan menggelar rapat kerja, Sabtu (30/3) mendatang di AP Premier Hotel (eks Novotel Hotel ) Batam.

    Berbagai persiapan telah dilakukan oleh Panitia Rakerprov KONI Kepri, termasuk menggelar rapat internal, Sabtu (23/3) lalu-yang disejalankan juga dengan agenda buka bersama.

    Ketua Umum KONI Kepri Usep RS memimpin langsung rapat koordinasi tersebut. Pada Rakerprov mendatang akan mengundang Ketua KONI Kabupaten/Kota se-Kepri, Ketua Cabang Olahraga Provinsi Anggota KONI KEPRI, SIWO PWI Kepri, BAPOMI, BAPOPSI dan PERWOSI.

    Rakerprov KONI Kepri itu, fokus utamanya akan membahas dan mematangkan semua persiapan menuju PON Aceh-Sumut 2024.

    “Kita sudah pantau semuanya, para atlet lolos PON sudah memulai latihan mandiri,” ujar Usep. Ia berharap, semua pihak yang diundang bisa hadir dan menyampaikan masukannya demi kemajuan prestasi olahraga Kepri. Sebab, kata Usep, Rakerprov ini secara umum membahas tentang program meningkatkan prestasi olahraga Kepri.

    Sekilas Usep memaparkan, ada beberapa program yang akan dilakukan demi meraih medali pada PON XXI Aceh-Sumut nanti.

    “Saat ini, semua cabor sudah melakukan pemusatan latihan secara mandiri,” ujarnya. Selanjutnya, KONI Kepri akan ‘mengambil alih’ dengan melakukan pemusatan latihan secara terpadu. “Tapi sebelum itu, kita juga melakukan tes fisik pada atlet-atlet Kepri yang lolos PON ini,” sebutnya.

    Tes fisik itu, kata Usep, menggandeng pihak universitas. “Kita ingin, fisik atlet tetap terjaga sampai nanti pelaksanaan PON,” sebutnya. Selain TC terpusat, KONI Kepri juga memberikan kesempatan pada atlet untuk melakukan tryout ke luar.

    Rakerprov KONI Kepri ini disambut antusias oleh sejumlah Pengprov Cabor. Mereka berharap, KONI Kepri bisa menyetujui sejumlah program dan agenda yang telah disusun oleh masing-masing cabor agar target medali bisa dicapai.

    Tak hanya Pengprov Cabor, sejumlah Badan Olahraga Fungsional juga berharap, Rakerprov KONI Kepri ini bisa menghasilkan keputusan-keputusan yang bisa melambungkan prestasi olahraga Kepri.

    Seksi Wartawan Olahraga (SIWO) PWI Kepri, salah satu dari empat Badan Olahraga Fungsional memastikan akan hadir pada Rakerprov tersebut.

    “Selain sebagai kontrol sosial, di internal SIWO sendiri, kita juga punya agenda Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwanas). Tahun ini digelar di Kalsel, Agustus mendatang. Semua SIWO provinsi akan mengirimkan atlet-atlet terbaiknya untuk bertanding di sepuluh cabor,” sebut Amir, Katua SIWO PWI Kepri.

    Amir berharap, KONI Kepri juga bisa mendukung prestasi atlet-atlet SIWO Kepri yang notabene berprofesi sebagai wartawan ini.

    “Selama ini, atlet SIWO Kepri cukup berpretasi. Hanya saja, sejauh ini, kita memang belum merasakan apresiasi. Kami berharap, ke depan, KONI Kepri juga bisa memperhatikan keberadaan SIWO Kepri,” harapnya.

    Wartawan yang tugas utamanya adalah sebagai kontrol sosial, sebut Amir, juga akan terus mendukung upaya KONI Kepri untuk mendongkrak rangking pada PON XXI Aceh-Sumut. Amir juga berharap, atlet-atlet Kepri yang lolos PON XXI Aceh-Sumut tetap semangat berlatih agar target medali bisa tercapai.(chi)