Marugame Udon Resmi Dibuka di Fanindo Batamcentre  

    spot_img

    Baca juga

    Sekdaprov Adi Pimpin Upacara Hari Peringatan Otonomi Daerah ke-28 Tahun 2024

      KEPRI, POSMETRO: Sekretaris Daerah Provinsi Kepulauan Riau, Adi Prihantara,...

    Gubernur Kepri Lantik PPIH Embarkasi Batam, Tekankan Pelayanan Prima Jamaah Haji

    KEPRI, POSMETRO: Gubernur Kepulauan Riau, H. Ansar Ahmad, melantik...

    Bersama Wujudkan Keluarga Kepri yang Sehat dan Sejahtera

    KEPRI, POSMETRO: Gubernur Kepulauan Riau, Ansar Ahmad, menghadiri Puncak...

    Festival Indera Sakti, Jadikan Suasana Malam di Penyengat Semakin Gemerlap

    KEPRI, POSMETRO: Gemerlapnya Pulau Penyengat di malam hari semakin...
    spot_img

    Share

    BATAM, POSMETRO.CO : Memperluas permintaan pasar, Marugame Udon buka cabang kedua di kawasan Fanindo Sanctuary Garden Batamcentre, Jumat (22/12).

    Manager Area Medan dan Batam Marugame Udon Luthfi Suhendra mengatakan, Marugane Udon outlet kedua di Batam, secara nasional outlet Marugame Udon ini yang ke 104. Pihaknya memperluas pangsa pasar bagi warga Batamcentre dan sekitarnya.

    “Jadi kenapa kami buka untuk menambah outlet di daerah Batam. Karena untuk pencapaain outlet kami yang pertama itu di Grand Mall Batam secara konsepnya bagus. Kami ingin memperluas pangsa pasar untuk customer kami di Batam untuk wilayah sekitar Grand Mall dan di sini (Batamcentre),” katanya, saat pembukaan outlet Marugame Udon di kawasan Fandindo.

    Masih katanya, Marugame Udon adalah restoran udon autentik, dengan menghadirkan menu udon olahan mie Jepang. Ia mengakui, Batam akan menjadi salah satu gerai dengan omzet terbesar di Indonesia.

    Untuk promo pembukaan gerai ini ada promo khusus bebas pilih paket komplit hanya Rp73 ribu dapat satu udon, tempura, dan minuman.

    “Jadi nanti bisa pilih sendiri jenis makanan favoritnya. Ada banyak pilihan. Ayok datang dan nikmati makanan di Magurame Udon Santuary Batamcenter,” ajak Luthfi.

    Untuk minuman ada ocha, lemon. Menu Udon favorit dan best seller adalah Udon Niku dengan kuah kaldu ikan, dan topping beef yang manis, asin. Marugame Udon di Fanindo Santury Garden mulai buka hari ini, dan mulai beroperasi dari pukul 10.00 WIB hingga 22.00 WIB.

    “Rate harga kami mulai dari Rp50 ribu. Kita buka dari jam 10 pagi hingga 10 malam,” kata Luthfi

    Sementara, Direktur Fanindo Santuary, Batamcenter, Terence menambahkan kehadiran Marugame Udon diharapkan bisa menambah nilai bisnis di Fanindo Santuary. Tahun ini Fanindo Santuary kedatangan Marugame Udon.

    Ia menyebutkan, bertambahnya makanan khas Jepang ini bisa membuat kawasan Fanindo Santuary bisa menjadi sentra kuliner.

    “Tahun depan juga kami kedatangan Hokben, Dapur Kitchen, dan rencananya masih dibahas akan ada supermarket,” jelasnya.

    Sesuai dengan target awal, kehadiran sentra kuliner ini diharapkan bisa menjadi penghasil omzet terbesar bagi tenan yang sudah hadir di Fanindo Santuary Batamcenter.

    “Kami juga mendukung pariwisata, terutama di bidang kuliner. Semoga bisa jadi sentral kuliner, bisa mencari kuliner alternatif bagi masyarakat,” pungkas Terence. (hbb)