POSMETRO.CO Metro Kepri Batam

Terima 10 Unit CCTV dari CSR Perusahaan

Kepala Diskominfo Kota Batam, Azril Apriansyah

BATAM, POSMETRO.CO: Dinas Komunikasi & Informatika (Diskominfo) Kota Batam, mendapat 10 unit Closed Circuit Television (CCTv) dari Corporate Social Responsibility (CSR) perusahaan Telkomsel.

“Kemarin, kita dapat (CCTV) dari Telkomsel Tapi belum semua kita pasang,” ujar Kepala Dinas Kominfo Kota Batam Azril Apriansyah, Jumat (18/11).

Azril menyebutkan, CCTv bantuan ini nantinya akan diprioritaskan untuk mengganti CCTV di Batam yang sudah lama. Jadi bukan untuk menambah titik yang baru. Sementara, pemasangan CCTv terakhir di lokasi Dang Anom dan Taman Engku Hamidah.

“Karena lampu-lampu hias di lokasi di Taman Dang Anom sama Engku Hamidah sering hilang dicuri oleh oknum. Jadi kita ada pasang di sana,” terangnya.

Selain Diskominfo, pengadaannya CCTv di Kota Batam juga ada dari pihak kepolisian, Dishub Kota Batam, dan lainnya yang ada beberapa titik yang tersebar.

“Kalau, E-tilang membutuhkan CCTv Jadi kalau di jalan pihak polisi yang mengadakannya. Di Dishub ada beberapa persimpangan punya Dishub,” ujar Azril.

Ia membeberkan, bahwa kebutuhan CCTv di Kota Batam maksimalnya 300 unit tersebar di berbagai titik. Sementara, CCTv yang ditangani Diskominfo sebanyak 42 unit.
“Ini belum lagi ditambah CCTV dari stakeholder lain,” sebut Azril.

Pihaknya juga berharap ada perusahaan lainnya yang memberikan CSR CCTv kepada Pemko Batam. Sehingga kebutuhan CCTV dapat dipenuhi.

“Jaraknya di perkotaan masih jauh titiknya. Misalnya di Hutan Wisata Mata Kucing, harus ada beberapa sekarang 1 titik. Tapi sejauh ini jika ada kejadian yang terpantau di CCTv kita langsung laporkan ke polisian,” jelasnya.

Adapun lokasi yang dipantau CCTv Kominfo Batam tersebar di Kantor Walikota, lingkungan DPRD Batam, Gerbang Selatan Dataran Engku Puteri, Gerbang Utara Dataran Engku Puteri.

Kemudian, lingkungan simpang BI, Bundaran Madani, Simpang Kuda Sei Panas, di lingkungan jalan utama Nagoya Hill, Depan Pasar Induk Jodoh, dan Jalur Lambat Sukajadi.

Berikutnya, jalan di Depan Perumahan Casablanca, Depan Pura Sei Ladi, Simpang Tiga Sei Ladi, Tanjakan Southlink, Depan Pelabuhan Domestik Sekupang, Depan Perumahan Delta Villa Tiban Koperasi, Depan Mata Kucing, Depan SP Plaza Batuaji, Simpang Tiga Sambau, dan Pelabuhan Punggur. (hbb)8