Ketua DPRD Natuna Lepas Sepeda Santai Menyambut HUT Bhayangkara ke-76

    spot_img

    Baca juga

    Pendaftaran Fuel Card 5.0 Sudah Mulai Dibuka, Ini syaratnya

    BATAM, POSMETRO.CO : Pendaftaran Fuel Card 5.0 sebagai kartu...

    Rudi Tekan PT Adhi Karya Terkait Pengerjaan Masjid Agung Harus Selesai Tepat Waktu

    BATAM, POSMETRO.CO : Pemerintah Kota (Pemko) Batam terus mendorong...

    Halal Bihalal Keluarga Besar Legiun Veteran RI Kota Batam

    BATAM, POSMETRO.CO : Berlangsung di Hotel Golden View Bengkong,...

    Bolehkah Menikung di Area Blindspot? Ini Penjelasannya!

    BATAM, POSMETRO: Saat berkendara, kita sering dihadapkan dengan situasi...

    Warga dan Pihak Sekolah Yayasan Yos Sudarso Ambil Kesepakatan Lewat Mediasi

    BATAM, POSMETRO.CO :  Cek cok sempat terjadi. Warga Kampung...
    spot_img

    Share

    NATUNA, PM: Ketua DPRD Natuna, Daeng Amhar melepas peserta sepeda santai bersama, dalam rangka memperingati hari Bhayangkara ke-76 tahun 2022 di Pantai Piwang, Jalan Soekarno Hatta, Ranai, Minggu (19/6) pagi.

    Bersepeda santai bersama ini diselenggarakan oleh Polres Natuna dan diikuti oleh jajaran TNI, Pemda Natuna, dan Masyarakat Kota Ranai sekitarnya.

    Kegiatan ini dimulai pukul 07.00 WIB dengan start dari Pantai Piwang, melawati Jalan Adi Sucipto, Lanud RSA Natuna, Penagi, Pering, Kantor DPRD Natuna, Bukit Arai dan finish di Markas Polres Natuna, Bandarsyah, Ranai.

    Ketua DPRD Natuna, Daeng Amhar di lokasi kegiatan mengatakan, bersepeda santai bersama ini untuk menjalin sinergitas antara Polri, TNI, Forkopimda, dan seluruh elemen masyarakat Kabupaten Natuna.

    “Bersepeda santai bersama ini sebagai bentuk keharmonisan antara Polri, TNI, Pemerintah Daerah, dan seluruh elemen masyarakat Natuna,” ungkap Daeng Amhar.

    Bersepeda sebut Daeng Amhar, merupakan salah satu kegiatan yang menyenangkan dan memiliki banyak manfaat untuk kesehatan. “Tidak hanya bersepeda, jalan santai ataupun olah raga lainnya juga menjadi kegiatan yang bermanfaat, terutama dalam meningkatkan kesehatan dan imunitas tubuh,” sebut Daeng Amhar.

    Sementara itu, Kapolres Natuna, AKBP. Iwan Ariyandhy,.S.I.K,. M.H. menyampaikan, kegiatan sepeda santai bersama ini dilakukan secara serentak, mulai dari tingkat Mabes Polri, Polda hingga jajaran Polres seluruh Indonesia.

    “Dalam rangka menyambut dan memeriahkan Hari Bhayangkara ke-76, kita dukung Polri yang Presisi dalam pemulihan ekonomi dan reformasi struktural untuk mewujudkan Indonesia tangguh, Indonesia tumbuh,” kata AKBP Iwan Ariyandhy.

    AKBP Iwan Ariyandhy mengucapkan terima kasih atas sinergitas dan rasa kebersamaan yang terjalin antara TNI, Polri, Pemerintah Daerah dan seluruh elemen masyarakat.

    “Hari Bhayangkara adalah milik kita semua dan milik semua masyarakat. Semoga di Hari Bhayangkara ke-76 ini semangat presisi, kebersamaan dan sinergitas terus terjaga serta terjalin dengan baik,” pungkas Kapolres Natuna,
    AKBP. Iwan Ariyandhy,.S.I.K,. M.H. (maz)