Uba Apresiasi Percepatan Vaksinasi di Kepri

    spot_img

    Baca juga

    Pendaftaran Fuel Card 5.0 Sudah Mulai Dibuka, Ini syaratnya

    BATAM, POSMETRO.CO : Pendaftaran Fuel Card 5.0 sebagai kartu...

    Rudi Tekan PT Adhi Karya Terkait Pengerjaan Masjid Agung Harus Selesai Tepat Waktu

    BATAM, POSMETRO.CO : Pemerintah Kota (Pemko) Batam terus mendorong...

    Halal Bihalal Keluarga Besar Legiun Veteran RI Kota Batam

    BATAM, POSMETRO.CO : Berlangsung di Hotel Golden View Bengkong,...

    Bolehkah Menikung di Area Blindspot? Ini Penjelasannya!

    BATAM, POSMETRO: Saat berkendara, kita sering dihadapkan dengan situasi...

    Warga dan Pihak Sekolah Yayasan Yos Sudarso Ambil Kesepakatan Lewat Mediasi

    BATAM, POSMETRO.CO :  Cek cok sempat terjadi. Warga Kampung...
    spot_img

    Share

    Anggota DPRD Kepri, Uba Ingan Sigalingging. (Foto-ist)

    BATAM, POSMETRO.CO : Anggota DPRD Kepri Uba Ingan Sigalingging mengapresiasi sinergi seluruh komponen di Kepri, dalam mempercepat vaksinasi.

    Karena sinergitas sangat penting untuk melawan pandemi. Bahwa kerja bersama di Kepri sudah menampakkan hasil, dengan kasus yang terus melandai dan vaksinasi tertinggi di luar Jawa Bali.

    “Terima kasih untuk Pemprov Kepri dan Forkompinda yang bahu membahu dan bergotong royong dalam menangani pandemi. Kolaborasi dan rasa solidaritas yang kuat demi rakyat selalu memberi dampak baik,” kata Uba di Batam, Senin (30/8).

    Sekretaris Partai Hanura Provinsi Kepri ini yakin, kebersamaan itu akan membuat Kepri semakin baik. Upaya memulihkan kesehatan dan ekonomi Kepri, diyakini Uba akan semakin cepat.

    Uba melihat, seluruh komponen bergerak bersama dalam penanganan pandemi. Terlebih untuk mempercepat vaksinasi. Polda Kepri, TNI AD, TNI AL, TNI AU,?Kogabwilhan, Kajati Kepri dan BIN Daerah Kepri semua bergerak dengan program-program mereka mempercepat vaksinasi dan menangani pandemi. Dukungan dunia usaha dan organisasi sosial kemasyarakatan pun cukup besar dalam percepatan vaksinasini.

    “Kami di DPRD Kepri, khisusnya Fraksi Harapan mendukung program penanganan pandemi, baik vaksinasi maupun bantuan sosial untuk masyarakat terdampak,” kata Uba.

    Memang sampai saat ini, Kepri menjadi yang tertinggi penyuntikan vaksin dosis satunya di luar Jawa dan Bali. Bahkan tertinggi ketiga di Indonesia.

    Sampai Minggu (29/8) kemarin, untuk dosis pertama, sudaj 1.021.079 warga Kepri yang disuntik. Jumlah ini setara demgan 74,36 persen dari target yang harus divaksi. Sementara untuk dosis kedua sudah sebanyak 425.699 orang atau 32 persen.

    Sementara untuk anak-anak usia 12-17 tahun sudah mencapai 61,79 persen dari sasaran target atau sebanyak 128.321 orang untuk dosis pertama. Sementara untuk dosis kedua sudah mencapai 39.417 orang atau 18,98 persen dari sasaran target.

    “Semoga herd immunity di Kepri cepat terbentuk, dan kehidupan sosial kemasyarakatan serta ekonomi kembali meningkat,” kata Uba.***