4 Pasien Covid-19 Sembuh, 24 Orang masih Dirawat

    spot_img

    Baca juga

    Sekdaprov Adi Pimpin Upacara Hari Peringatan Otonomi Daerah ke-28 Tahun 2024

      KEPRI, POSMETRO: Sekretaris Daerah Provinsi Kepulauan Riau, Adi Prihantara,...

    Gubernur Kepri Lantik PPIH Embarkasi Batam, Tekankan Pelayanan Prima Jamaah Haji

    KEPRI, POSMETRO: Gubernur Kepulauan Riau, H. Ansar Ahmad, melantik...

    Bersama Wujudkan Keluarga Kepri yang Sehat dan Sejahtera

    KEPRI, POSMETRO: Gubernur Kepulauan Riau, Ansar Ahmad, menghadiri Puncak...

    Festival Indera Sakti, Jadikan Suasana Malam di Penyengat Semakin Gemerlap

    KEPRI, POSMETRO: Gemerlapnya Pulau Penyengat di malam hari semakin...
    spot_img

    Share

    Ketua Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Batam, HM Rudi. (Posmetro.co/ist)

    BATAM, POSMETRO.CO: Pasien sembuh kian bertambah yakni nomor 228, 237, 240, dan 241. Ada empat orang yang merupakan kru kapal, pelajar, dan pegawai bank yang reinfeksi.

    Melalui rilisnya, Kamis (16/7) Ketua Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Batam, HM Rudi menuturkan kesemuanya dirawat di RSKI Covid-19 Galang. Ini merupakan tren semakin membaik pasien sembuh.

    Dengan demikian berdasarkan catatan penanganan perawatan dan hasil laboratorium swab yang disampaikanoleh Laboratorium BTKLPP Batam tersebut, maka oleh Tim Medis yang menanganinya dinyatakan sembuh dari Covid-19 dan diperbolehkan pulang dari rumah sakit .

    Saat ini kondisi yang bersangkutan semua dalam keadaan sehat dan stabil serta dalam persiapan untuk kembali ketempat tinggalnya guna melaksanakan karantina mandiri dirumahnya selama 14 hari.

    Berdasarkan data up date Covid-19, Kamis (16/7) berjumlah 267 di antaranya sembuh 231 orang, 12 orang meninggal termasuk Warga Lingga. Sementara yang dirawat di RSKI Covid-19 Galang ada 24 orang.

    Sedangkan kondisi terkini beberaap kecamatan sudah berwarna hijau seperti Batamkota, Sekupang, Seibeduk, Nongsa, Belakangpadang, Bulang, dan Galang. Zona kuning adalah Bengkong, Batuaji, Sagulung, Lubukbaja serta Batuampar.(hbb)