7 Calon Perwira Dikarantina di RS Bhayangkara Batubesar

    spot_img

    Baca juga

    Pendaftaran Fuel Card 5.0 Sudah Mulai Dibuka, Ini syaratnya

    BATAM, POSMETRO.CO : Pendaftaran Fuel Card 5.0 sebagai kartu...

    Rudi Tekan PT Adhi Karya Terkait Pengerjaan Masjid Agung Harus Selesai Tepat Waktu

    BATAM, POSMETRO.CO : Pemerintah Kota (Pemko) Batam terus mendorong...

    Halal Bihalal Keluarga Besar Legiun Veteran RI Kota Batam

    BATAM, POSMETRO.CO : Berlangsung di Hotel Golden View Bengkong,...

    Bolehkah Menikung di Area Blindspot? Ini Penjelasannya!

    BATAM, POSMETRO: Saat berkendara, kita sering dihadapkan dengan situasi...

    Warga dan Pihak Sekolah Yayasan Yos Sudarso Ambil Kesepakatan Lewat Mediasi

    BATAM, POSMETRO.CO :  Cek cok sempat terjadi. Warga Kampung...
    spot_img

    Share

     

    Suasana RS Bhayangkara Polda Kepri di Batu Besar, Kamis (2/4). (Posmetro.co/cnk)

    BATAM, POSMETRO.CO: Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karopenmas) Polri Brigjen Pol Raden Prabowo Argo Yuwono mengungkapkan sebanyak 300 dari 1.550 siswa Sekolah Pembentukan Perwira Lembaga Pendidikan Polri (Setukpa Lemdikpol), Sukabumi, Jawa Barat dinyatakan positif terjangkit virus corona.

    Angka ini didapat dari rapid test (tes cepat) dan sudah dilakukan isolasi terhadap siswa-siswa tersebut.

    “Dari 300 siswa yang positif covid-19 melalui pemeriksaan cepat ini, sudah dilakukan isolasi khusus di Setukpa Lemdikpol Sukabumi,” kata Argo di Sukabumi, Rabu (1/4) dikutip dari Antara.

    Informasi yang diperoleh POSMETRO.CO di lapangan, 7 calon perwira Polri ini ada yang dari Batam, Kepri.

    “2 Polisi Wanita, 5 Polisi Laki-laki. Mereka sudah dikarantina di RS Bhayangkara, Batam,” ujar sumber kepolisian kepada POSMETRO.CO, Kamis (2/4).

    Sumber tidak menjelaskan, sudah berapa lama tujuh calon perwira itu diisolasi di RS Bhayangkara.

    “Mereka dijaga ketat oleh Provost. Keluarga nggak diperbolehkan menjenguk,” katanya lagi.

    Selain itu, sumber juga menyebut, petugas yang menjaga pastinya dilengkapi Alat Pelindung Diri (APD) kesehatan.

    Terpisah saat dikonfirmasi terkait 7 calon perwira yang dikarantina di RS Bhayangkara, Kabid Humas Polda Kepri Kombes Harry Goldenhardt belum menjawabnya. Pantauan POSMETRO.CO di RS Bhayangkara, siang itu terlihat sepi. Beberapa orang petugas medis terlihat ada yang keluar masuk ruangan.(cnk)