POSMETRO.CO Metro Kepri Natuna

Kabar Baik, Kadis PUPR Natuna Sembuh dari Corona

Kadis Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kabupaten Natuna, Helmi Wahyuda. (Posmetro.co/maz)

NATUNA, POSMETRO.CO: Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (Kadis PUPR) Kabupaten Natuna, Helmi Wahyuda dinyatakan sembuh dari virus corona setelah menjalani perawatan dan isolasi selama lima hari dari tanggal 4 Juni hinggga 9 Juni 2020 di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Arifin Achmad, Pekanbaru, Riau.

Helmi Wahyuda dinyatakan sembuh setelah 2 kali menjalani pemeriksaan swab dan PCR Covid-19 berturut-turut dengan hasil negatif, dan sudah diperbolehkan pulang ke rumah.

Haryadi Samsyudin selaku pihak keluarga saat dikonfirmasi POSMETRO.CO, Rabu (10/6) membenarkan kesembuhan pejabat eselon Natuna tersebut.

Haryadi menyampaikan meski dinyatakan negatif dan dibolehkan pulang, namun Helmi Wahyuda harus menjalani karantina mandiri selama 10 hari sejak tanggal 10 Juni hingga 20 Juni 2020 di rumahnya.

“Meski sudah sembuh dengan hasil negatif, bang Yuda (panggilan sehari-hari) masih menjalani karantina mandiri selama 10 hari di rumahnya,” ungkap Haryadi.

Haryadi mengucapkan terimakasih kepada masyarakat Natuna yang sudah mensupport dan mendoakan untuk kesembuhan Helmi Wahyuda selama dirawat di rumah sakit.

Helmi Wahyuda, tambah Haryadi, juga berpesan untuk selalu mengikuti protokol kesehatan, tetap jaga kebersihan, sering mencuci tangan dengan sabun, berolahraga rutin, hindari tempat keramaian, tidak bepergian ke wilayah zona merah. Dan jangan lupa pakai masker setiap beraktifitas di luar rumah.

“Terimakasih atas support dan doa masyarakat Natuna atas kesembuhan bang Yuda. Semoga dia segera kembali ke Natuna dengan sehat,” imbuhnya.(maz)