Kebakaran di RSUD Kota Tanjungpinang Bermula dari Ruang Sampah Medis

    spot_img

    Baca juga

    Minggu Ini, Pengundian Final Season 4 di Grand Batam Mall

    BATAM, POSMETRO.CO : Pengundian Shop & di Win Grand...

    Kepala BP Batam: Industri Berkembang, Ekonomi Tumbuh, Batam Sejahtera

    BATAM, POSMETRO: Kepala Badan Pengusahaan Batam (BP Batam), Muhammad...

    SD Yos Sudarso III Diserang, Guru dan Kepsek Dikeroyok

    BATAM, POSMETRO: Sekolah Dasar Swasta Yos Sudarso III di...

    Triwulan I 2024, Jumlah Penumpang Kapal Pelabuhan Batam Capai 2 Juta Orang

    BATAM, POSMETRO: Sepanjang Triwulan I 2024, Badan Usaha Pelabuhan...

    PWI Kepri Terima Kunjungan Balai Penjaminan Mutu Pendidikan Provinsi Kepri

    >>>Kampanyekan Program Merdeka Belajar TANJUNGPINANG, POSMETRO.CO : Persatuan Wartawan Indonesia...
    spot_img

    Share

    Ruangan sampah medis di RSUD Kota Tanjungpinang saat terbakar. (Posmetro.co/ist)

    TANJUNGPINANG, POSMETRO.CO: Suasana di RSUD Kota Tanjungpinang berubah jadi tegang pada Senin (10/8) malam sekitar pukul 00.50 WIB. Beberapa keluarga pasien yang kebetulan menunggu keluarganya dirawat berteriak, saat mengetahui ada salah satu ruangan (ruang sampah medis) di RSUD terbakar.

    Petugas keamanan di RSUD Kota Tanjungpinangpun langsung menghubungi petugas pemadam kebakaran. Dalam hitungan menit, 6 mobil pemadam kebakaran tiba di lokasi.

    Pelaksana tugas (Plt) Direktur Utama RSUD Kota Tanjungpinang, Yunisaf, mengatakan, kebakaran berasal dari percikan api di ruangan sampah medis.

    “Percikan apinya berasal dari ruangan incenerator, yang kemudian merambat ke ruang gizi,” sebut Yunisaf.

    Meski demikian, untuk pelayanan konsumsi pasien tidak terganggu. Bisa dilakukan di rumah tenaga gizi.

    “Alhamdulillah tidak ada korban jiwa dalam insiden ini,” paparnya.

    Sementara itu, Kepala Satpol PP Kota Tanjungpinang, Hantoni menyebutkan, awalnya petugas pemadam kebakaran mendapat telepon dari satpam RSUD.

    Pihaknya langsung menurunkan 6 mobil pemadam kebakaran, dan 1 mobil BPBD Kota Tanjungpinang.

    “Alhamdulillah, dalam hitungan satu jam kobaran api yang membumbung tinggi di salah satu ruangan RSUD itu bisa dipadamkan, dan tidak ada korban jiwa,” ujarnya.(aiq)