Cegah Virus Corona, Relawan RT 03/ RW 03 Kelurahan Daik Semprotkan Disinfektan

    spot_img

    Baca juga

    Minggu Ini, Pengundian Final Season 4 di Grand Batam Mall

    BATAM, POSMETRO.CO : Pengundian Shop & di Win Grand...

    Kepala BP Batam: Industri Berkembang, Ekonomi Tumbuh, Batam Sejahtera

    BATAM, POSMETRO: Kepala Badan Pengusahaan Batam (BP Batam), Muhammad...

    SD Yos Sudarso III Diserang, Guru dan Kepsek Dikeroyok

    BATAM, POSMETRO: Sekolah Dasar Swasta Yos Sudarso III di...

    Triwulan I 2024, Jumlah Penumpang Kapal Pelabuhan Batam Capai 2 Juta Orang

    BATAM, POSMETRO: Sepanjang Triwulan I 2024, Badan Usaha Pelabuhan...

    PWI Kepri Terima Kunjungan Balai Penjaminan Mutu Pendidikan Provinsi Kepri

    >>>Kampanyekan Program Merdeka Belajar TANJUNGPINANG, POSMETRO.CO : Persatuan Wartawan Indonesia...
    spot_img

    Share

    Relawan Covid-19, wilayah RT 03/ RW 03 sebelum menggelar penyemprotan ke permukiman warga. (Posmetro.co/mrs)

    LINGGA, POSMETRO.CO: Gerakan peduli mencegah masuknya virus Corona di Kabupaten Lingga khusunya di Daik Lingga tidak saja dari pemerintah namun kesadaran untuk pencegahan, juga lahir dari masyarakat atau relawan seperti di wilayah RW 03 Kelurahan Daik Kecamatan Lingga.

    “Alhamdulillah berkat kawan-kawan relawan Covid-19, telah meluangkan waktu dan tenaga serta para donatur yang telah menyumbangkan rejeki, hingga kegiatan sosial penyemprotan disinfektan berjalan lancar,” ungkap Khairul Basar Ketua RW 03 Kelurahan Daik, Sabtu (4/4) dan mendoakan amal kebaikan mendapat balas dari Allah SWT.

    Kata Khairul Basar, kegiatan sosial yang di laksanakan pada hari Sabtu (4/4) kemarin, di mulai pukul 08.00 WIB sampai selesai yang di mulai dari titik kumpul di rumah RT 03 Kampung Darat dengan membagi tempat penyemprotan di 4 wilayah.

    “Sasaran kami sesuai rencana, wilayah rumah warga yang berada di Sawah Indah, di wilayah SMPN 1 Lingga, permukiman perumahan sawah, serta dari perumahan simpang tiga sampai ke rumah Bu Seni (anggota DPRD Lingga),” kata dia.

    Kahirul Basar bersama relawan sangat berharap wabah ini (Covid-19) segera berakhir dan seluruh masyarakat dapat kembali beraktivitas seperti semula tanpa ada virus Corona lagi umumnya di Indonesia.

    “Meski aksi sosial ini atas kesadaran masyarakat, donatur dan relawan, maka kegiatan pencegahan di tingkat RT/RW ini juga ikut peduli dalam mencegah virus masuk ke wilayah Lingga khusunya di Daik,” imbuhnya.

    Ketua RT 03 Kampung Darat Mohammad Hidayat, juga menyebutkan, standar yang digunakan untuk penyemprotan menggunakan masker dan sarung tangan, dengan bahan yang digunakan, wifol, so-klin lantai, vixal dicampur air sesuai takaran.

    “Saya bersyukur atas semangat kawan-kawan relawan, mudah-mudahan kedepan dapat kita laksanakan lagi dan lebih banyak lagi ketersediaan relawan RT 03, untuk memutus mata rantai Covid-19 ini, amin,” tukasnya.(mrs)