Hari Ini, 17 ODP Dikarantina di Kundur Utara

    spot_img

    Baca juga

    SD Yos Sudarso III Diserang, Guru dan Kepsek Dikeroyok

    BATAM, POSMETRO: Sekolah Dasar Swasta Yos Sudarso III di...

    Triwulan I 2024, Jumlah Penumpang Kapal Pelabuhan Batam Capai 2 Juta Orang

    BATAM, POSMETRO: Sepanjang Triwulan I 2024, Badan Usaha Pelabuhan...

    PWI Kepri Terima Kunjungan Balai Penjaminan Mutu Pendidikan Provinsi Kepri

    >>>Kampanyekan Program Merdeka Belajar TANJUNGPINANG, POSMETRO.CO : Persatuan Wartawan Indonesia...

    Peran Strategis Pabrik Baru, Batam Memperkuat Posisi sebagai Pusat Industri

    BATAM, POSMETRO.CO : Batam terus berkembang sebagai pusat pertumbuhan...

    Persiapan Muhammad Rudi Menuju Pilkada 2024  

    >>>Komunikasi dengan Partai Politik Kepri  BATAM, POSMETRO.CO : Setelah menyatakan...
    spot_img

    Share

    Juru Bicara Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Kabupaten Karimun, Rahmadi. (Posmetro.co/ria)

    KARIMUN, POSMETRO.CO: Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Karimun terus bekerja. Pencacahan Orang Dalam Pemantauan (ODP) terus dilakukan. Sabtu (4/4) sebanyak 17 ODP dimasuk ke Pusat Karantina atau Observasi di Kundur Utara.

    Belasan warga tersebut untuk 14 hari akan dilakukan karantina di lokasi yang telah di tetapkan pemerintah daerah.

    Hal ini disampaikan Juru Bicara Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Kabupaten Karimun, Rahmadi Sabtu siang. Ia memastikan ke 17 warga itu merupakan tindak lanjut dari hasil pemantauan pihaknya.

    “Hari ini Pusat karantina atau observasi ODP Kundur Utara (Kuta) menampung 17 ODP,” ucap Rahmadi.

    Sementara lanjut Rahmadi, 10 ODP yang sempat dikarantina di SMP binaan atau SMPN 2 sudah selesai menjalani karantina dan hasilnya negatif hingga semua sudah dipulangkan.

    Dijelaskannya juga, update data perkembangan COVID-19 di Kabupaten Karimun hingga Sabtu 04 April 2020, jam 12.00 WIB di antaranya jumlah ODP primer sebanyak 356 orang. Warga yang Kontak serumah dengan ODP 656 orang. ODP Selesai Pemantauan 124 orang, ODP dalam Proses Pemantauan 232 orang tersebar di Karimun, 13 orang. Tebing 10 orang. Meral 24 orang. Meral barat 3 orang. Buru 26 orang, Belat 12 orang, Kuba 8 orang, Tg. Batu 29 orang, Kuta 71 orang. Ungar 15 orang, Durai 7 orang, Moro 13 orang dan Nyiur Permai 1 orang.

    Jumlah Pasien Dalam Pengawasan (PDP) 9 orang, Selesai Pengawasan 7 orang, Proses pengawasan 2 orang, Lab/spesimen on proses 2 orang. Positif Covid nihil.

    “Dan hingga kini sudah dilakukan Rapid Test kepada 40 orang hasilnya masih 1 orang positif reaktif Rapid belum ada penambahan. Sisanya negatif,” tutup Rahmadi.(ria)