Bank Index Cabang Batam Meresmikan Kantor Baru

    spot_img

    Baca juga

    Perdalam Materi Ekosistem Logistik, BP Batam Gelar Workshop

    BATAM, POSMETRO: Badan Pengusahaan Batam (BP Batam) melalui Unit...

    Buka UKW, Muhammad Rudi Harap Lahir Wartawan Profesional dan Berkompeten

    BATAM, POSMETRO: Kepala Badan Pengusahaa (BP) Batam, Muhammad Rudi,...

    Kepala BP Batam Apresiasi Antusiasme Masyarakat Dukung Kemenangan Timnas Indonesia U23

    BATAM, POSMETRO: Kepala Badan Pengusahaan Batam (BP Batam), Muhammad...

    SMSI Provinsi Riau Sambangi BP Batam, Muhammad Rudi: Mari Dukung Pembangunan

    BATAM, POSMETRO: Kepala Badan Pengusahaan (BP) Batam, Muhammad Rudi...

    Ini 30 Nama Anggota DPRD Karimun Terpilih 2024-2029 Hasil Pleno KPU Karimun

    KARIMUN, POSMETRO.CO: Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Karimun resmi...
    spot_img

    Share

    BATAM, POSMETRO.CO : Bank Index, cabang Batam meresmikan kantor baru di area Teluk Tering, Batam, Jumat (24/11). Bank ini sudah ada sejak tahun 2008 hingga 2023 ini, sekaligus merayakan Ulang Tahunnya ke- 30 tahun.

    “Kantor baru ini merupakan salah satu bentuk rasa terima kasih kami kepada nasabah setia kami di Kota Batam. Kami berharap, kantor baru Bank Index ini dapat meningkatkan kenyamanan nasabah Bank Index dalam melakukan transaksi perbankan di cabang kami,” ujar Presiden Direktur Bank Index Gimin Sumalim.

    Masih katanya, Bank Index ini telah berdiri kokoh selama tiga dekade, merayakan ulang tahunnya yang ke-30 dengan berbagai capaian gemilang dan inovasi yang dihadirkan.

    Menjadi pilar penting dalam sektor perbankan tanah air. Bank Index berhasil meraih peringkat yang mengesankan di Indonesia, menandakan komitmennya dalam memberikan layanan terbaik bagi nasabahnya.

    Gimin memaparkan bahwa kini Bank Index menempati peringkat 17 dari 106 bank di Indonesia, untuk kriteria bank dengan aset antara Rp10 triliun hingga di bawah Rp 25 triliun. Capaian ini menurutnya menunjukkan posisi kuat Bank Index di tengah persaingan industri perbankan yang semakin ketat.

    “Dalam dua dekade terakhir, tepatnya dalam rentang 2003 hingga 2023, Bank Index berhasil menduduki urutan ke-11 sebagai bank dengan predikat “Sangat Bagus”. Ini mencerminkan dedikasi bank dalam mempertahankan kualitas layanan dan integritas kami,” kata Gimin.

    Tidak hanya itu, dalam rangka merayakan HUT ke-30, Bank Index juga meluncurkan berbagai program khusus sebagai wujud apresiasi kepada nasabahnya.

    Program bunga spesial dan cashback menjadi bagian dari rangkaian program funding dan /ending istimewa yang ditawarkan oleh Bank Index kepada nasabahnya.

    Dengan capaian gemilang dan inovasi semakin menarik, Bank Index siap melangkah ke depan dengan semangat baru untuk terus memberikan layanan perbankan yang berkualitas, inovatif, dan berorientasi pada kebutuhan nasabah.

    Ulang tahun ke-30 ini dapat menjadi momentum penting yang merefleksikan komitmen Bank Index, dalam mewujudkan impian finansial nasabah di masa yang akan datang.

    “Bank Index juga terus berkomitmen untuk menjadi partner bagi para pelaku usaha, dalam mengembangkan bisnis mereka. Kami ingin menjadi Bank SME yang memberikan solusi finansial yang tepat sasaran sesuai dengan kebutuhan nasabah,” ucapnya.

    Dalam acara peresmian Bank Index Kantor Cabang Batam turut dihadiri, Lie Phing selaku Direktur dan Joko Setiawan selaku Komisaris Bank Index, perwakilan Bank Indonesia (BI) Kepri, dan OJK Kepri. (hbb)