Krista Exhibitions Gelar Pameran PROAVL 2023 di JIExpo Kemayoran

    spot_img

    Baca juga

    25 Wartawan Ikuti UKW ke-16 Gratis di Kepri dari PWI Pusat

    BATAM, POSMETRO.CO : Sebanyak 25 wartawan dari berbagai media...

    Spanduk Menakutkan Buat Pelaku Pembuang Sampah Sembarangan

    BATAM, POSMETRO.CO : Tumpukan sampah di pinggir jalan Trans...

    Ditpolair Polda Kepri Gagalkan Pengiriman PMI Bodong ke Malaysia

    BATAM, POSMETRO: Tim Subditgakkum Ditpolairud polda kepri kembali menggagalkan...

    Word Water Forum ke -10 Akan Dihadiri 14 Kepala Negara

    posmetro.co --Bali: Word Water Forum Ke-10 menjadi perhelatan besar...

    Kadis Kominfo Paparkan Potensi dan Kemajuan Batam ke Rombongan Pemprov Kaltim

    BATAM, POSMETRO.CO : Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo)...
    spot_img

    Share

    Posmetro.co — Jakarta: Pameran yang diselenggarakan oleh Krista Exhibitions bertema Profesional Audio, Visual, LED, Lighting dan Musik. Pameran Pro AVL 2023 atau pro audio visual lighting expo akan berbarengan dengan peralatan untuk musik khususnya instrumental musik.

    Pameran audio tersebut pertama kali diadakan di JIExpo Kemayoran pada 2019 silam yakni sebelum pandemi covid-19. Kali ini Krista Exhibition akan kembali menggelar Pameran Pro AVL yang kedua diadakan pada hari Kamis 26 hingga Sabtu 28 Oktober 2023 yang bertempat di JIExpo Kemayoran Hall C1 yang diikuti 43 perusahaan dari 10 negara yang akan memeriahkan pameran nanti.

    “Industri kreatif ini sangat penting untuk mendukung pelayanan, mendukung kualitas dari industri entertainment, industri suara audio visual dan lighting. Pameran ini akan menampilkan beberapa produk dalam negeri, produk Eropa, Amerika, China dan Asia. Produk dalam negeri sudah mengadopsi teknologi dari China maupun dari negara lainnya khususnya untuk peralatan instrumental. Ada juga beberapa UMKM yang menampilkan alat musik, salah satunya dari Bali,” ujar Daud D Salim CEO Krista Exhibitions saat konferensi pers secara virtual Senin(23/10/2023).

    Pameran tersebut juga menampilkan program menarik, berupa seminar, demo talkshow dan Konser, pameran pro AVL yang kedua ini tentu akan menampilkan lebih banyak teknologi. Setidaknya ada 43 perusahaan yang ikut serta dalam pameran, sementara untuk brand ada sekitar 150- 200. Tidak hanya produk dari luar negeri saja yang akan dipamerkan, produk asli dalam negeri pun akan dipamerkan dalam Pro AVL 2023.

    “Saya informasikan agar mereka bisa hadir, baik yang berhubungan dengan industri sewa menyewa peralatan audio pro audio atau untuk perkantoran, acara- acara hotel, resto, cafe dari peralatan indoor atau outdoor. Semua akan ditampilkan selama tiga hari 27-28 Oktober,” pungkasnya.
    (Lina)