PT PGS Tbk Berkomitmen Sebagai Perusahaan Berorientasi ke Pelanggan

    spot_img

    Baca juga

    25 Wartawan Ikuti UKW ke-16 Gratis di Kepri dari PWI Pusat

    BATAM, POSMETRO.CO : Sebanyak 25 wartawan dari berbagai media...

    Spanduk Menakutkan Buat Pelaku Pembuang Sampah Sembarangan

    BATAM, POSMETRO.CO : Tumpukan sampah di pinggir jalan Trans...

    Ditpolair Polda Kepri Gagalkan Pengiriman PMI Bodong ke Malaysia

    BATAM, POSMETRO: Tim Subditgakkum Ditpolairud polda kepri kembali menggagalkan...

    Word Water Forum ke -10 Akan Dihadiri 14 Kepala Negara

    posmetro.co --Bali: Word Water Forum Ke-10 menjadi perhelatan besar...

    Kadis Kominfo Paparkan Potensi dan Kemajuan Batam ke Rombongan Pemprov Kaltim

    BATAM, POSMETRO.CO : Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo)...
    spot_img

    Share

    Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) tahunan buku 2022, di Hotel Planet Holiday Batam, Jumat (9/6).

    >>>PT PGS Tbk Paparkan Laporan Tahunan Perseroan Tahun 2022

    BATAM, POSMETRO.CO : PT Puri Global Sukses (PGS) Tbk, memaparkan laporan tahunan perseroan dan pengesahan atas laporan keuangan konsolidasian, untuk tahun buku 2022 yang telah diaudit oleh Kantor Akuntan Publik.

    Rama Wendra serta pengesahan laporan pelaksanaan pengawasan Dewan Komisaris Perseroan, selama tahun 2022.

    Kegiatan tersebut merupakan rutinitas saat Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) tahunan buku 2022, di Hotel Planet Holiday Batam, Jumat (9/6).

    Dalam rapat itu, ada beberapa pembahasan persetujuan dari direksi perusahaan.

    Antara lain, persetujuan penggunaan laba bersih untuk perseroan, persetujuan penunjukan kantor akuntan publik independen, hingga penetapan gaji dan tunjangan anggota direksi.

    Corporate Secretary PT PGS Tbk Wiwi Herwiwati menjelaskan, menghadapi siklus bisnis yang terus berubah dan tantangan yang ada, Perseroan mengambil sikap untuk terus bertahan dengan kinerja maksimal dan meningkatkan efisiensi di semua lini.

    Dengan mengerjakan proyek dengan penuh kehati-hatian, dalam manajemen waktu dan biaya.

    “Perseroan berkomitmen untuk hadir sebagai perusahaan yang berorientasi kepada pelanggan. Untuk itu, kami terus menggali dan mencari tahu keinginan dan kebutuhan pelanggan secara intensif guna merancang strategi pemasaran yang tepat dan efektif,” kata Wiwi.

    Untuk mencapai pertumbuhan bisnis secara jangka panjang, Perseroan terus melakukan mitigasi risiko bisnis, menjaga kondisi keuangan dan melakukan pengembangan produk.

    Perseroan terus membenahi aspek operasional, dalam rangka memperkuat landasan dan identitas bisnis.

    “Upaya ini dalam rangka menentukan strategi yang tepat untuk meningkatkan kepercayaan pasar dan memproyeksikan prospek usaha Perseroan di masa mendatang,” terangnya.

    Sementara, ada juga beberapa kendala yang dirasakan oleh PT PGS Tbk. Ada persoalan klasik yang jadi penghambat perkembangan dunia properti, yang dirasakan oleh PT PGS Tbk antara lain, terbatasnya lahan untuk pengembangan proyek properti sampai pada sering terjadinya pemadaman listrik dan air di Batam.

    “Lahan memang terbatas, sudah banyak tempat-tempat strategis di Batam telah di bangun atau dikembangkan oleh perusahaan properti. Selain itu, status lahan di Batam ada sebagian besar masuk dalam kawasan hutan lindung,” kata Wiwi yang didampingi Bisniss Development Jumani, Legal Manager Fajar dan Team Corsec, Ardyi Sofyan.

    Untuk permasalahan selanjutnya yakni kerap matinya aliran air bersih dan listrik. Tentu hal tersebut berdampak pada seluruh lini maupun sektor, termasuk properti.

    “Itu menyebabkan gangguan pada aktivitas dari proses pengerjaan proyek perseroan,” kata dia.

    Sementara di Batam sendiri, PT PGS Tbk, telah membangun beberapa properti yang saat ini sudah berdiri sampai akhir tahun 2022. Di antaranya, The Monde Residence, The Monde Signature, De Monde Bay, The Monde City, De Monde Junction, dan Monde Bay Commercial Block. Sementara, proyek apartemen yang sudah dibangun yakni, De Diamond Residence II, Permata Residence, dan Monde Raffle Residence.

    Sementara, untuk target kinerja keuangan tahun 2023, Perseroan mentargetkan pendapatan naik sekitar 62,73%, dari Rp32, 20 miliar tahun 2022 menjadi Rp52, 40 miliar tahun 2023. Sedangkan, laba bersih naik 1.000% dari Rp570 Juta pada tahun 2022 menjadi Rp8,95 miliar pada tahun 2023. Peningkatan tersebut berasal dari penjualan sisa stock rumah dan ruko pada 2023.

    Aset Perseroan ditargetkan naik sebesar 29.90% dari Rp316, 74 miliar tahun 2022 menjadi Rp41144 miliar pada tahun 2023.

    “Kenaikan aset disebabkan belum diakuinya pendapatan apartement pada tahun 2023. Sehingga beban proyek terkumpul pada akun inventori dan pembayaran dari konsumen terkumpul pada akun uang muka pendapatan,” pungkasnya. (hbb)