Polda Kepri Berbagi bersama Persatuan Masyarakat Aceh Kota Batam

    spot_img

    Baca juga

    25 Wartawan Ikuti UKW ke-16 Gratis di Kepri dari PWI Pusat

    BATAM, POSMETRO.CO : Sebanyak 25 wartawan dari berbagai media...

    Spanduk Menakutkan Buat Pelaku Pembuang Sampah Sembarangan

    BATAM, POSMETRO.CO : Tumpukan sampah di pinggir jalan Trans...

    Ditpolair Polda Kepri Gagalkan Pengiriman PMI Bodong ke Malaysia

    BATAM, POSMETRO: Tim Subditgakkum Ditpolairud polda kepri kembali menggagalkan...

    Word Water Forum ke -10 Akan Dihadiri 14 Kepala Negara

    posmetro.co --Bali: Word Water Forum Ke-10 menjadi perhelatan besar...

    Kadis Kominfo Paparkan Potensi dan Kemajuan Batam ke Rombongan Pemprov Kaltim

    BATAM, POSMETRO.CO : Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo)...
    spot_img

    Share

    BATAM, PM: Polda Kepri bersama Persatuan Masyarakat Aceh (Permasa), melaksanakan kegiatan berbagi bersama dengan tema ‘pemberantasan kemaksiatan dan Narkotika’ di Masjid Jabal Amni simpang Dam, Sabtu (15/4/2023), pukul 16.00 WIB.

    Pada kegiatan itu, Polda Kepri dan Permasa membagikan puluhan paket sembako kepada masyarakat simpang Dam, yang terdampak pasca kegiatan bersih-bersih peredaran Narkoba yang dilaksanalan jajaran Polda Kepri

    Dalam kegiatan tersebut, Ketua Persatuan Masyarakat Aceh (Permasa), Juanda, menyampaikan bahwa pihaknya sangat mengapresiasi kegiatan Polda Kepri, yang mana selain melakukan permbersihan peredaran Narkoba, Polda Kepri juga memberikan perhatiannya kepada masyarakat simpang Dam yang terdampak kegiatan tersebut.

    Untuk itu Permasa akan senantiasa mendukung penuh kegiatan Polda Kepri kedepannya, dalam memberantas peredaran Narkoba di wilayah Kepulauan Riau khususnya Kota Batam.

    Di kesempatan yang sama, pihak Polda Kepri menyampaikan bahwa dengan adanya kegiatan ini akan timbul ikatan emosional antara masyarakat dengan instamsi Polri, sehingga kedepannya, dapat bekerja sama memberantas peredaran Narkoba di wilayah Kepulauan Riau, khususnya Kota Batam.

    Pukul 18.00 Wib kegiatan pembagian paket sembako pun selesai, dan dilanjutkan dengan kegiatan buka bersama. **