Ini Penyebab 1.215 Nakes di Batam Gagal Divaksin

    spot_img

    Baca juga

    Perdalam Materi Ekosistem Logistik, BP Batam Gelar Workshop

    BATAM, POSMETRO: Badan Pengusahaan Batam (BP Batam) melalui Unit...

    Buka UKW, Muhammad Rudi Harap Lahir Wartawan Profesional dan Berkompeten

    BATAM, POSMETRO: Kepala Badan Pengusahaa (BP) Batam, Muhammad Rudi,...

    Kepala BP Batam Apresiasi Antusiasme Masyarakat Dukung Kemenangan Timnas Indonesia U23

    BATAM, POSMETRO: Kepala Badan Pengusahaan Batam (BP Batam), Muhammad...

    SMSI Provinsi Riau Sambangi BP Batam, Muhammad Rudi: Mari Dukung Pembangunan

    BATAM, POSMETRO: Kepala Badan Pengusahaan (BP) Batam, Muhammad Rudi...

    Ini 30 Nama Anggota DPRD Karimun Terpilih 2024-2029 Hasil Pleno KPU Karimun

    KARIMUN, POSMETRO.CO: Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Karimun resmi...
    spot_img

    Share

    Didi Kusmarjadi

    BATAM, POSMETRO.CO : Jumlah tenaga kesehatan (nakes) Kota Batam yang telah diberi vaksin yaitu 6.041 orang. Sementara total nakes yang terdata yakni 7.874 orang.

    “Nakes Batam yang sudah divaksin mencapai 92,2 persen,” ujar Kepala Dinas Pendidikan Kota Batam, Didi Kusmardjadi, Sabtu (13/2).

    Namun lanjut Didi, ada 1.215 lainnya yang batal divaksin. Penyebabnya pun bermacam alasannya.

    “Batal divaksin kebanyakan karena memiliki penyakit komorbid, penyintas Covid-19, ibu hamil dan menyusui atau kondisi lainnya yang tidak lolos screening,” ulas Didi.

    Sementara itu, dari total nakes yang sudah divaksin di Batam, beberapa di antaranya juga sudah memperoleh vaksinasi dosis kedua, yaitu sebanyak 3.886 dan 221 lainnya batal divaksin.

    Sementara, Didi mengaku, sudah divaksin untuk pertama kalinya. “Nakhoda biasanya belakang,” timpalnya.

    Berdasarkan data, jumlah total nakes
    yang divaksin dosis pertama kini bertambah sebanyak 13.387 dan tersebar di tujuh kabupaten/kota se-Kepri.

    1. Tanjungpinang

    Total nakes terdata: 2913

    Selesai divaksin dosis pertama: 2276 (88,6 persen)

    Selesai divaksin dosis kedua: 1578 (69,6 persen)

    Batal divaksin dosis pertama: 305

    Batal divaksin dosis kedua: 7

    2. Bintan

    Total nakes terdata: 1660

    Selesai divaksin dosis pertama: 1124 (85,1 persen)

    Selesai divaksin dosis kedua: 902 (80,7 persen)

    Batal divaksin dosis pertama: 288

    Batal divaksin dosis kedua: 5

    3. Karimun

    Total nakes terdata: 2021

    Selesai divaksin dosis pertama: 1508 (97,3 persen)

    Selesai divaksin dosis kedua: 34 (2,3 persen)

    Batal divaksin dosis pertama: 458

    Batal divaksin dosis kedua: –

    4. Lingga

    Total nakes terdata: 1050

    Selesai divaksin dosis pertama: 932 (100 persen)

    Selesai divaksin dosis kedua: –

    Batal divaksin dosis pertama: 118

    Batal divaksin dosis kedua: –

    5. Natuna

    Total nakes terdata: 1257

    Selesai divaksin dosis pertama: 821 (88,6 persen)

    Selesai divaksin dosis kedua: 10 (1,2 persen)

    Batal divaksin dosis pertama: 293

    Batal divaksin dosis kedua: –

    6. Anambas

    Total nakes terdata: 903

    Selesai divaksin dosis pertama: 685 (89 persen)

    Selesai divaksin dosis kedua: 27 (3,9 persen)

    Batal divaksin dosis pertama: 119

    Batal divaksin dosis kedua: – (cnk)