Bupati Bintan Rencana Bangunkan Kolam Renang Untuk Atlet

    spot_img

    Baca juga

    Genset Indomaret Digondol Maling, Tiga Pelaku Ditangkap, Satu Orang Buron

    BATAM, POSMETRO: Satu unit genset Indomaret Botania 2, Kecamatan...

    Ahmad Yuda Siregar Calon Bupati yang Bakar Istri, Dituntut Hukuman Mati

    BATAM, POSMETRO: Hukuman mati menurut Windi Martika, pantas bagi...

    Halal Bihalal Bersama PMI di 12 Negara, IBA: PMI Menopang Perekonomian Nasional

    BATAM, POSMETRO: Internasional Bisnis Asosiasi (IBA) kembali menggelar acara...

    Gubernur Serahkan Bantuan Senilai Rp7,45 Miliar di Tarempa, Anambas

    KEPRI, POSMETRO: Menutup kunjungan kerja di Kabupaten Kepulauan Anambas,...
    spot_img

    Share

    Bupati Bintan, Apri Sujadi saat melantik Pengurus Koni BIntan (Foto-Aiq)

    BINTAN,POSMETRO.CO: Selain Pembangunan Lapangan Sepakbola di Desa Busung, ke depan, Bupati Bintan Apri Sujadi juga berencana akan membangun sarana kolam renang bagi atlet.

    Hal tersebut diutarakannya usai Pengukuhan dan Pelantikan Kepengurusan Perkumpulan Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Bintan di Hotel Bhadra, Selasa (22/9) kemarin.

    “Kedepan ada rencana kita untuk mengusulkan ke PT ANTAM terkait pinjam pakai lahan untuk pembangunan sarana Kolam Renang bagi atlet,” tegasnya.

    Dalam kegiatan tersebut, Apri Sujadi juga mengajak KONI Bintan untuk membuat terobosan baru, demi pengembangan dan kemajuan prestasi atlet ke depan.

    “KONI Bintan harus memiliki inovasi baru, mungkin salah satunya berkolaborasi dengan perusahaan dengan pemanfaatan CSR, ” tuturnya.

    Sementara itu, Ketua KONI Bintan Dedi menuturkan bahwa KONI Bintan sangat membutuhkan dukungan dari berbagai pihak, sehingga KONI dapat semakin maju. Menurutnya, Kabupaten Bintan memiliki potensi olahraga dengan prestasi yang membanggakan.

    “Kita tentunya bertekad untuk mengaktifkan seluruh potensi dengan peningkatan sarana penunjang, kegiatan ini juga sekaligus Raker terkait program kerja, sehingga nantinya dapat diperoleh agenda KONI kurun waktu 4 tahun ke depan, ” tuturnya.(aiq)