Emak- emak di Nongsa Positif Corona ke-170

    spot_img

    Baca juga

    Genset Indomaret Digondol Maling, Tiga Pelaku Ditangkap, Satu Orang Buron

    BATAM, POSMETRO: Satu unit genset Indomaret Botania 2, Kecamatan...

    Ahmad Yuda Siregar Calon Bupati yang Bakar Istri, Dituntut Hukuman Mati

    BATAM, POSMETRO: Hukuman mati menurut Windi Martika, pantas bagi...

    Halal Bihalal Bersama PMI di 12 Negara, IBA: PMI Menopang Perekonomian Nasional

    BATAM, POSMETRO: Internasional Bisnis Asosiasi (IBA) kembali menggelar acara...

    Gubernur Serahkan Bantuan Senilai Rp7,45 Miliar di Tarempa, Anambas

    KEPRI, POSMETRO: Menutup kunjungan kerja di Kabupaten Kepulauan Anambas,...
    spot_img

    Share

    Ketua Tim Gugus Tugas Covid-19, HM Rudi. (Posmetro.co/ist)

    BATAM, POSMETRO.CO: Seorang perempuan berusia 33 tahun menjadi kasus tambahan pasien terkonfirmasi positif Covid-19. Yang bersangkutan merupakan nomor 170.

    Melalui rilis Ketua Tim Gugus Tugas Covid-19, HM Rudi, Jumat (10/6), menyampaikan, data ini merupakan hasil pemeriksaan swab oleh Tim analis BTKLPP Batam. Berdasarkan hasil dengan penelusuran kontak dengan klaster HOG Eden Park.

    Yang beralamat di wilayah Pulau Kubung, Ngenang, Nongsa. Dia merupakan istri dari terkonfirmasi nomor 155. Sehubungan dengan pengembangan PE lanjutan klaster HOG Eden Park 49 & 82 yang mana mertuanya dinyatakan terkonfirmasi positif 129 & 130 yang saat ini sudah dinyatakan sembuh. Maka yang bersangkutan, 29 Mei bersama suami beserta anak dan keluarganya yang lain melakukan pemeriksaan RDT hasilnya non reaktif.

    Mengingat yang bersangkutan kontak primer dan serumah dengan orang tuanya, pada 1 Juni lalu dilakukan pemeriksaan swab, dan hasilnya keluar negatif pada tanggal 5 Juni kemarin. Namun, selanjutnya 9 Juni kembali dilakukan pemeriksaan swab tenggorokan yang kedua yang hasilnya diketahui hari ini dengan terkonfirmasi positif. Kondisi yang bersangkutan stabil dan tidaka ada gangguan, dan dirujuk ke RSKI Covid-19 Galang.(hbb)