Polairud Bagi Sembako Gratis untuk Masyarakat Hinterland

    spot_img

    Baca juga

    Tausiyah di BP Batam, UAS Ajak Jemaah Laksanakan Ibadah Tepat Waktu

    BATAM, POSMETRO: Badan Koordinasi Dakwah Islam (BKDI) BP Batam...

    Ansar Ajak Masyarakat Melompat ke Masa Depan Melalui Merdeka Belajar

    KEPRI, POSMETRO: Gubernur Kepulauan Riau Ansar Ahmad memimpin langsung...

    Pasca Idulfitri, Inflasi di Kepri Masih Terkendali di 3,04 Persen

    KEPRI, POSMETRO: Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Kepulauan Riau...

    Kepengurusan DPP Apindo Kepri Dilantik, Ansar Ingin Enterpreneur Muda Jadi Penggerak Ekonomi Kepri

    KEPRI, POSMETRO: Kepengurusan Dewan Pimpinan Provinsi Asosiasi Pengusaha Indonesia...
    spot_img

    Share

    Jajaran Polairud saat memberikan bantuan sembako kepada masyarakat hinterland sempena menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke-69 tahun,.(Posmetro.co/jho)

    BATAM, POSMETRO.CO: Menjelang Hari Ulang Tahun (HUT) ke-69 tahun, Polairud (Polisi Air dan Udara) Polresta Barelang menggelar bakti sosial bagi warga hinterland. Kegiatan ini berlangsungĀ  di perairan Pulau Buluh pada Kamis (14/11) pagi.

    “Iya, ini sebagai wujud kepedulian kami bagi masyarakat yang tinggal di wilayah hinterland,” ujar AKP Syamsurizal, Kasat Polairud Polresta Barelang.

    Syamsurizal mengatakan, pembagian sembako ini untuk memperingati HUT Polairud yang akan jatuh pada tanggal 1 Desember nanti. Dan momen ini sangat bagus untuk saling berbagi kepada masyarakat yang membutuhkan.

    “Target pemberian sembako ini adalah nelayan dan warga pulau yang perekonomiannya kurang memungkinkan,” sebutnya lagi.

    Selain memberikan sembako sebanyak 100 paket, Polairud juga memberikan life jacket. Syamsurizal berharap agar warga pulau selalu mengutamakan keselamatan saat berada di laut.

    “Mengingat cuaca yang agak ekstrim, kami pun memberikan life jacket kepada warga. Mudah-mudahan pemberian kami ini bisa bermamfaat, bahkan giat ini akan kami lakukan secara berkesinambungan,” tutupnya.

    Mastura, ibu rumah tangga di Pulau Buluh berterimahkasih atas bantuan sembako dan life jacket dari Polairud. Di samping pemberian bantuan ini, ia juga berharap agar Polairud selalu bersilaturahmi dengan masyarakat pulau.

    “Silaturahmi ini juga sangat penting, sehingga warga pulau akan lebih dekat dengan polisi, khususnya yang tugas di perairan,” sebutnya.

    Mastura melanjutkan, selama ini perekonomian nelayan di pulau kurang sejahtera. Pasalnya, warga pulau hanya mengharapkan hasil tangkapan ikan yang akan dijual di pasar.

    “Kadang tangkapan ikan tidak selalu ada, karena demikian sembako ini sangat membantu kami,” tutupnya.(jho)