Tingkatkan Pelayanan, Epson Service Centre Batam Pindah

    spot_img

    Baca juga

    BP Batam – Lions Club Indonesia Kolaborasi Hijaukan Waduk Sei Ladi

    BATAM, POSMETRO: Badan Pengusahaan Batam (BP Batam) melalui Badan...

    Bottor Erikson Pardede: Harta Pengusaha Singapura Dikuasai Orang Kepercayaan dengan Melawan Hukum

    BATAM, POSMETRO: Sekelumit masalah dihadapi Dewi, termasuk harta peninggalan...

    Saldo Rekening Pengusaha Singapur Lenyap Rp 8,9 Miliar, Sidangnya Alot di PN Batam

    BATAM, PM: Orangnya sudah meninggal dunia pada pertengahan 2021...

    Sekdaprov Kepri Terima Audiensi TIM PKDN Sespimti Polri, Sambut Indonesia Emas 2045

    KEPRI, POSMETRO: Gubernur Kepulauan Riau Ansar Ahmad diwakili Sekretaris...
    spot_img

    Share

    Epson Service Centre (ESC) grand opening di Komplek Bumi Indah Batam, Senin (30/1).

    BATAM, POSMETRO.CO: Ingin lebih dekat dengan konsumen, PT Epson Indonesia resmi membuka Epson Service Centre (ESC) di Komplek Bumi Indah Batam, Senin (30/1). Sebelumnya, ESC beroperasi di kawasan KBC Batamcentre.

    “Alasan kita pindah ke sini, kita ingin lebih dekat dengan customer. Karena lebih dari 50 persen, kebanyakan masyarakat pengguna berada di kawasan ini,” kata M Husni Nurdin, Head of Corporate Services PT Epson Indonesia, usai grand opening ESC.

    Hal ini sekaligus memperluas jaringan PT Epson ke masyarakat Kepri terutama Batam. Ia juga menegaskan, di Batam, ESC hanya buka di Komplek Bumi Indah, tidak ada di lokasi lain.
    “ESC, hanya buka di sini saja,” ucap Husni.

    Selain melayani mesin-mesin industri besar, ESC juga memberikan service kepada customer rumah tangga yang membutuhkan. Husni mengatakan, ESC, menawarkan layanan perbaikan kurang lebih dari empat hari.

    “Karena itulah posisi ini lebih tepat. Kita juga dibantu oleh tim service yang andal. Target perbaikan ngak lebih dari empat hari,” jelasnya.

    PT Epson lndonesia secara berkesinambungan terus meningkatkan kepuasan kepada pelanggan. Bukan hanya memastikan jangkauan distribusi produk, namun juga memberikan solusi bagi pebisnis hingga pengguna rumahan, dan kenyamanan atas layanan purnajual yang mudah dijangkau.

    Masih kata Husni, ESC tumbuh pesat di Batam dari total 13 ESC di seluruh Indonesia. ESC diharapkan, mampu melayani masyarakat wilayah Batam dan sekitarnya.

    “Kami memberikan kenyamanan dan keamanan bagi para pelanggan. Apabila ada kerusakan pada produk Epson yang dimiliki. Kami harap PT Epson Indonesia dapat terus memberikan pelayanan terbaik meningkatkan kepuasan bagi pelanggan sesuai kebutuhan,” harap Husni.

    Sementara, Riswin Li, selaku Head of Marketing PT Epson Indonesia menyampaikan bahwa ESC yang baru melengkapi visi dan misi Epson dalam mendukung percepatan dan kemudahan dalam bisnis dan berteknologi.

    “Dengan adanya relokasi ESC yang baru. Kami harap, ESC memudahkan para pelanggan dalam bertransaksi maupun mereparasi produk Epson yang dimiliki. Kami juga akan meningkatkan pelayanan yang semakin prima untuk kemudahan dan kenyamanan bagi pelanggan dan konsumen,” ucap Riswin Li.

    Adapun jam operasional layanan ESC yaitu Senin hingga Jumat, pukul 10.00 WIB hingga pukul 16.00 WIB. Sementara, Sabtu pukul 09.30 WIB hingga pukul 13.00 WIB. (hbb)