Kepergian Aris Budiman dan Isteri Diwarnai Tangisan

    spot_img

    Baca juga

    Jadi Tersangka, Pj Walikota Tanjungpinang, Terancam Hukuman 8 Tahun Penjara

    BINTAN, POSMETRO: Ditetapkannya Penjabat Walikota Tanjungpinang, Hasan, sebagai tersangka,...

    KONI Kepri Siapkan Atletnya Menuju PON Aceh-Sumut

    KEPRI, POSMETRO: Pelaksanaan PON Aceh-Sumut akan dilangsungkan dari 8-20...

    3 Buaya Terpantau Tim Gabungan Saat Penyisiran Sungai

    BATAM, POSMETRO.CO : Tim gabungan Polri, TNI, Balai Konservasi...

    Selama Mudik Lebaran, Bandara Internasional Batam Layani 1.741 Penerbangan

    BATAM, POSMETRO.CO : PT Bandara Internasional Batam (BIB) mencatat...

    Progres Rempang Eco-City, BP Batam: Listrik dan Air Sudah Mulai Masuk

    BATAM, POSMETRO: Progres pengerjaan bangunan empat rumah contoh untuk...
    spot_img

    Share

    Batam, posmetro.co: Disambut hujan gerimis, isak tangis menandai pelepasan mantan Kapolda Kepri Irjen Pol  Aris Budiman beserta isteri pada acara tradisi Farewell & Welcome Parade, sebagai simbol perpisahan dengan pejabat Kapolda Kepri yang lama, Senin (30/1/2023), di lapangan Mapolda Kepri.

    Pada acara pedang pora sejumlah anggota polisi wanita dan ASN Polda Kepri meneteskan air mata saat isteri Kapolda Kepri Since Aris Budiman menyalami satu persatu personil jajaran Polri Polda Kepri  sepanjang ratusan meter diiringi lantunan lagu You Raise me Up dari Josh Groban.

    “Terima kasih untuk kerja samanya yang baik, tetap semangat dalam menjalankan tugas,” ucap Since.

    Sebelumnya, jajaran Polda Kepri melaksanakan upacara penyerahan Pataka Polda Kepri Seligi Sakti Marwah Negeri dari Pejabat lama kepada Pejabat baru.

    Dalam sambutannya, Irjen Pol Aris Budiman mengucapkan terimakasih banyak kepada semua anggota Polri Polda Kepri, FKPD, dan masyarakat Kepri.

    “Kepri ini merupakan tempat yang sangat luar biasa. Masyarakatnya sangat mendukung dalam menjalankan program pemerintah,” ujar Aris.

    Lanjutnya, terbukti dengan adanya pandemi Covid-19 yang lalu. Kita semua saling bahu membahu untuk mengatasinya.

    “Ditempat yang lain sangat sulit untuk mencapai yang diterapkan oleh pemerintah, sementara ditempat kita sangat cepat untuk mencapainya,” tuturnya.

    Irjen Pol Aris Budiman juga memohon maaf kepada anggota dan masyarakat di Kepri, atas segala kesalahan yang diperbuat maupun tanpa disengaja selama dalam melaksanakan tugas.

    “Selama dalam menjalankan tugas, saya memohon maaf jika ada yang tersinggung dan tersakiti hatinya. Tetapi saya tidak ada niat untuk melakukan itu. Sekali lagi saya memohon maaf,” ungkapnya.

    Aris Budiman juga berharap kepada saudara kita semua untuk mendukung Kapolda Kepri yang baru dalam menjalankan tugas agar menjadi jauh lebih baik.

    “Beliau (Kapolda Kepri) orang yang sangat baik dan konsisten dalam menjalankan tugas. Dan sangat terbuka serta mudah bergaul terhadap masyarakat di Kepri,” imbuhnya.

    Ditempat yang sama Kapolda Kepri Irjen Pol Tabana Bangun mengatakan, pada dasarnya saya selaku pejabat yang baru akan melanjutkan dan menjalankan tugas dari pejabat yang lama Irjen Pol Aris Budiman.

    “Sebagai pejabat yang baru, apa yang sudah dilaksanakan selama ini, tentunya dalam bekerjasama dengan pemerintah, tokoh agama, forkopimda, dan masyarakat di Kepri akan menjadi tugas yang akan saya lanjutkan,” ujar Tabana.

    “Saya juga berharap kepada masyarakat di Kepri untuk bisa bersama-sama kita membangun dan menciptakan Kepri yang kondusif,” pungkasnya. (abg)