Pengurus MPW PP Kepri Resmi Dikukuhkan

    spot_img

    Baca juga

    Batam Jadi Pilot Project Pemasangan Jaringan Gas

    BATAM, POSMETRO: Kabar gembira, Pemerintah Pusat melalui Kementerian ESDM...

    200 Warga Batam Mulai Mudik Gratis ke Jakarta Naik KM Kelud 

    BATAM, POSMETRO.CO : Sedikitnya 200 peserta mudik gratis Program...

    85 Persen Unit Apartemen Balmoral Sukses terjual di Opus Bay

    >>>Kawasan Terintegrasi Pertama di Kota Batam        INVESTASI...
    spot_img

    Share

    Pengurus Majelis Pimpinan Wilayah (MPW) Pemuda Pancasila (PP) Kepri periode 2022-2027, dikukuhkan di Planet Holliday Hotel Batam pada, Jumat (25/11)

    BATAM, POSMETRO.CO: Pengurus Majelis Pimpinan Wilayah (MPW) Pemuda Pancasila (PP) Provinsi Kepulauan Riau periode 2022-2027, resmi dikukuhkan.

    Prosesi pengukuhan dilakukan langsung oleh Sekretaris Jenderal Majelis Pimpinan Nasional Pemuda Pancasila Arif Rahman yang dilaksanakan di Planet Holliday Hotel Batam pada, Jumat (25/11)

    “Kepri merupakan miniatur Indonesia. Saya ingatkan kepada seluruh anggota PP untuk tidak melihat suku, ras dan agama. Kalau bisa PP menjadi bagian dari masyarakat tanpa harus mengkotak-kotakan,” ujar Arif Rahman.

    Arif mengingatkan kepada semua Kader Pemuda Pancasila untuk lebih kreatif menciptakan terobosan-terobosan baru yang berguna untuk kepentingan masyarakat banyak dan pemerintah setempat.

    “Mari bangun kolaborasi kepada semua pihak. Agar dapat membantu masyarakat yang mendapatkan kesusahan, sehingga PP dapat melekat di hati masyarakat Kepri,” ucap Arif.

    Hal senada juga disampaikan oleh Ketua terpilih Majelis Pimpinan Wilayah (MPW) Kepulauan Riau, Sunarto Poniman usai pasca dilantik oleh Sekretaris Jenderal MPN Pemuda Pancasila.

    “Ke depan target kita, menciptakan tatanan kinerja yang baru. Dengan melakukan konsolidasi sampai ketingkat basis. Sehingga mencapai seribu KTA,” jelas Poniman

    Selain itu kata Poniman, rencananya di bulan satu, pihaknya bakal melaksanakan Rakerda serta melantik pengurus Badan Otonom PP dan Sayap-sayap Pemuda Pancasila, sehingga Pemuda Pancasila Kepri akan semakin solid , kokoh dan saling menjaga persaudaraan sehingga organisasi semakin besar dan dicintai masyarakat Kepri .

    “Pemuda Pancasila harus mewarnai pembangunan di Kepri. Kita tidak akan kemana-mana tapi kita ada di mana-mana,” ucap Poniman tegas.

    Pelaksanaan pelantikan Pengurus MPW Pemuda Pancasila Kepri diselaraskan dengan Diklat Ganda Utama dan Madya yang diikuti seluruh pengurus Pemuda Pancasila. (hbb)