Anggota DPRD Kepri Sebut, Pemprov Perlu Pastikan Akses Air Bersih

    spot_img

    Baca juga

    Kunjungan Kapal ke Pelabuhan Batam Meningkat 9 Persen di Triwulan I Tahun 2024

    BATAM, POSMETRO: Badan Usaha Pelabuhan Badan Pengusahaan (BP) Batam...

    Semarak Nan Meriah, MTQH ke XIII Bintan Resmi Dimulai

    BINTAN, POSMETRO: Musabaqah Tilawatil Qur'an dan Hadits (MTQH) ke...

    Cara Diam Kapolda Kepri dalam Menyalurkan Bantuan 

    BERBUAT diam-diam, diam-diam berbuat. Itulah yang dilakukan Kapolda Kepri...

    Marlin Agustina Dukung Penuh Pengembangan SDM Unggul di Kota Batam

    BATAM, POSMETRO.CO : Wakil Gubernur Kepri, Hj Marlin Agustina...
    spot_img

    Share

    KEPRI, PM: Akses terhadap kesediaan air bersih ternyata masih belum maksimal di Kepri. Hal ini terjadi disebutkan pada tiga daerah, khusunya Tanjungpinang, Bintan dan Batam. Kondisi ini disampaikan oleh Anggota DPRD Kepri dari Fraksi PKS, Yusuf dalam pandangan akhir fraksi atas Ranperda APBD 2023, Selasa (22/11) lalu.

    Menurutnya, belakangan ini, warga tiga Kabupaten/Kota ini kerap mengeluhkan ketersediaan air bersih dan buruknya pelayanan perusahaan penyedia air minum.

    “Pemprov Kepri harus memberikan solusi terhadap ketersediaan air bersih terhadap masyarakat di Tanjungpinang, Bintan, dan Batam,” terangnya.

    Selain permasalahan yang dihadapi masyrakat, Politisi PKS ini juga meminta agar Pemprov Kepri mengoptimalkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) berbasis kearifan lokal.

    “Pemerintah perlu berkolaborasi dengan investor menggarap kearifan lokal,” ujarnya.

    Tak hanya itu, Yusuf juga menyebut di Kepri masih banyak ditemui rumah tak layak huni. Ia mengaku masih mendapati banyak masyarakat yang tinggal di gubuk tak layak huni dan membahayakan keselamatan penghuninya.

    “Kita juga menginginkan Pemprov Kepri fokus memperbanyak rumah layak huni, kita masih mendapati masyarakat yang tinggal di gubuk yang memprihatinkan,” ujarnya.(*)