5 Pecatur Asal Batam Lolos ke Parprov

    spot_img

    Baca juga

    Gubernur Ansar Buka MTQ ke XVI Tingkat Kabupaten Karimun

    KEPRI, POSMETRO: Disambut meriah oleh ribuan masyarakat, Gubenur Kepulauan...

    Dewi Ansar Hadiri Halalbihalal di Kijang

    KEPRI, POSMETRO: Ketua Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT) Provinsi...

    Pertemuan Hangat Gubernur Kepri dan Pangkogabwilhan I di Momen Idul Fitri

    KEPRI, POSMETRO: Dalam suasana yang penuh keakraban, Gubernur Kepulauan...
    spot_img

    Share

    Ketua Percasi Batam Suhendri, Wakil Ketua Percasi Melky Sihombing (dari kiri) menyerahkan uang pembinanan kepada atlet catur.

    BATAM, POSMETRO.CO : Dalam ajang Pra Pekan Olahraga Provinsi (Parprov) yang diadakan awal November 2022 mendatang, Persatuan Catur Seluruh Indonesia (Percasi) Kota Batam sudah menyaring lima pecatur dari Batam.

    “Hamdan Yelpi keluar sebagai pemenang dalam gelaran turnamen divisi final yang diadakan Percasi Kota Batam,” kata Ketua Percasi Kota Batam, Suhandri MP.

    Suhandri menyebut, turnamen divisi final ini di ikuti oleh 10 orang pecatur dalam memperebutkan 5 tempat teratas untuk mewakili Batam di ajang Parprov. Hamdan Yelpi mengumpulkan 7 1/2 poin dari 9 babak yang dipertandingkan.

    “Di peringkat kedua diduduki oleh Jon Toni Gultom, lalu Nurdin Simanjuntak MN, Maruhum Silaen, dan Sahat Sitanggang MN di posisi kelima,” terangnya.

    Suhandri menegaskan, peringkat 1,2 dan 3 berhak mendapatkan hadiah uang pembinanan. Penyerahan hadiah digelar pada Minggu (12/6/2022) malam di Kantor Seketariat Percasi Batam, Ruko Grand City Blok B2 No.1, Tiban, Sekupang.

    “Saya meyampaikan terima kasih kepada seluruh pengurus Percasi Batam, yang telah mendukung seleksi calon atlet Parprov,” pungaksnya.

    Melky Sihombing, Wakil Ketua Percasi Batam menambahkan, calon altlet ini akan diberangkatkan ke Bintan. Atlet tersebut sudah lolos dari seleksi Percasi Batam. Dia berharap 5 orang altlet yang terpilih dapat mengharumkan Kota Batam.

    “Percasi Batam akan menghidupkan cub ranting per-Kecamatan yang belum terbentuk. Selain itu, Percasi akan rutin mengelar Turnamen rapid chess dalam mengasah kemampuan dan sekaligus mempererat tali silatuhami antar pecatur di Batam,” tambahnya. (jho)