Hari Guru, Tingkat Kwalitas dan Profesionalisme Pendidik

    spot_img

    Baca juga

    Gubernur Ansar Buka MTQ ke XVI Tingkat Kabupaten Karimun

    KEPRI, POSMETRO: Disambut meriah oleh ribuan masyarakat, Gubenur Kepulauan...

    Dewi Ansar Hadiri Halalbihalal di Kijang

    KEPRI, POSMETRO: Ketua Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT) Provinsi...

    Pertemuan Hangat Gubernur Kepri dan Pangkogabwilhan I di Momen Idul Fitri

    KEPRI, POSMETRO: Dalam suasana yang penuh keakraban, Gubernur Kepulauan...
    spot_img

    Share

    Upacara Hari ke-76 tahun 2021 ini bertemakan bangkit guruku, maju negeriku, Indonesia tumbuh, Indonesia tangguh.

    NATUNA, POSMETRO.CO : Peringatan Hari Guru ke-76 Tahun 2021, ditandai dengan upacara pengibaran bendera merah putih di halaman Kantor Bupati Natuna Bukit Arai, Kamis (25/11).

    Bertindak sebagai inspektur upacara, Bupati Natuna, Wan Siswandi, S.Sos., M.SI. Sedangkan peserta upacara diikuti oleh perwakilan guru dari sekolah tingkat SD, SMP hingga SMA se-Kabupaten Natuna.

    Dalam amanat Ketua PGRI Republik Indonesia,
    Wan Siswandi menyampaikan apresiasi dan ucapan terimakasih kepada Guru yang telah mengabdi untuk mencerdaskan masyarakat. Wan Siswandi menyadari bahwa tanpa guru kita semua tidak akan biasa apa-apa, dan tidak dapat seperti sekarang ini.

    “Namun demikian diharapkan kepada guru khususnya guru dilingkungan wilayah Kabupaten Natuna, untuk dapat meningkatkan kualitas dan keprofesionalan pendidikan ke-depan. Selamat Hari Guru ke-76 Tahun 2022,” ungkap Wan Siswandi.

    Bertepatan dengan HUT Guru ke-76 ini sebut Wan Siswandi, Pemerintah Daerah Natuna telah berupa untuk meningkatkan kesejahteraan guru sesuai dengan kemampuan keuangan daerah.

    Sedangkan untuk peningkatan kompetensi guru tambah Wan Siswandi sudah menjadi program utama Pemerintah Daerah Kabupaten Natuna melalui Dinas Pendidikan.

    “Untuk peningkatan status guru honorer, meskipun belum dapat mengakomodir semuanya, pemerintah sudah memberi ruang melalui penerimaan P3K,” kata Bupati Natuna, Wan Siswandi.

    Upacara Hari ke-76 tahun 2021 ini bertemakan Bangkit guruku, maju negeriku, Indonesia tumbuh, Indonesia tangguh.

    Usai upacara dilanjutkan dengan penyerahan penghargaan dan hadiah pertandingan Bola Volly Ball, lomba pembuatan video pembelajaran dalam hari guru ke-76 serta penyerahan penghargaan kepada guru purnabakti. (maz)