Uang Rp300 Juta Hilang di Mobil Dewan Pendidikan, Korban Cabut Laporan, Ini Jawaban Kapolsek Sekupang

    spot_img

    Baca juga

    Jadi Tersangka, Pj Walikota Tanjungpinang, Terancam Hukuman 8 Tahun Penjara

    BINTAN, POSMETRO: Ditetapkannya Penjabat Walikota Tanjungpinang, Hasan, sebagai tersangka,...

    KONI Kepri Siapkan Atletnya Menuju PON Aceh-Sumut

    KEPRI, POSMETRO: Pelaksanaan PON Aceh-Sumut akan dilangsungkan dari 8-20...

    3 Buaya Terpantau Tim Gabungan Saat Penyisiran Sungai

    BATAM, POSMETRO.CO : Tim gabungan Polri, TNI, Balai Konservasi...

    Selama Mudik Lebaran, Bandara Internasional Batam Layani 1.741 Penerbangan

    BATAM, POSMETRO.CO : PT Bandara Internasional Batam (BIB) mencatat...

    Progres Rempang Eco-City, BP Batam: Listrik dan Air Sudah Mulai Masuk

    BATAM, POSMETRO: Progres pengerjaan bangunan empat rumah contoh untuk...
    spot_img

    Share

    BATAM, PM: Hampir sebulan, kejadian itu menimpa Sudirman Dianto. Uang tunai Rp300 juta milik Ketua Dewan Pendidikan Kota Batam ini lenyap di dalam mobil. Aksi pecah kaca mobil yang terjadi di parkiran Kantor Dinas Pendidikan Sekupang, Selasa (21/10) lalu itu ditangani Polsek Sekupang.

    Namun, seminggu setelah dilaporkan, korban dikabarkan mencabut laporannya. “Yang sampai ke saya itu (cabut laporan) baru secara lisan tapi nanti saya cek apakah sudah mengajukan permohonan,” kata Kapolsek Sekupang Kompol Yudha Suryawardana, Selasa (19/10).

    Korban telah mengikhlaskan uang ratusan juta rupiah itu ‘dipinjam’ maling. Menurutnya, kasus itu delik aduan dan hak dari korban. Namun pihak nya tidak akan sampai disitu saja, termasuk menyelidiki kasus tersebut.

    Lantas, apakah ada dugaan rekayasa dalam kasus ini? Yudha mengaku, belum bisa kita jawab itu sekarang. “Memang di TKP minim petunjuk. Tapi sudah 6 saksi kita periksa,” timpalnya.

    Termasuk saksi korban termasuk istri korban sudah dipanggil, namun lanjut Yudha itu hanya sebentar, beralasan korban sakit. “Dan kasus ini masih kita dalami,” katanya mengakhiri.

    Terpisah, Sudirman saat dikonfirmasi POSMETRO terkait dicabutnya laporan pencurian yang dialaminya via WhatsApp belum membalas.

    Sebelumnya, mobil Daihatsu Xenia berwarna hitam, dibobol orang tak dikenal. Uang tunia Rp 300 juta yang disimpan dibawah jok mobil raib. (cnk)