Awasi 20 Titik Rawan Melalui 36 CCTv

    spot_img

    Baca juga

    Anak Disetubuhi Pacar, Ayah Kandung Malah Ikut-ikutan

    BATAM, POSMETRO: Seorang lelaki paruh baya di Kecamatan Bengkong,...

    MTQ Tingkat Kabupaten Natuna Digelar 21 hingga 26 April 2024

    NATUNA, POSMETRO.CO : Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-XI Tingkat...

    Telkom Indonesia Kembali Raih Penghargaan Linkedin Top Companies 2024  

    JAKARTA, POSMETRO.CO : Konsisten mewujudkan transformasi sumber daya manusia,...

    Armada Rusak, Lalat dan Belatung “Serang” Rumah Warga di Sagulung 

    BATAM, POSMETRO.CO : Hampir sebulan sampah di Perumahan Citra...

    Susu Pertumbuhan vs Susu UHT: Mana yang Lebih Baik untuk Tumbuh Kembang Anak

    Jakarta, POSMETRO: Saat anak mulai memasuki masa MPASI, orang...
    spot_img

    Share

    Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kota Batam melakukan pemantauan melalui Closed Circuit Television (CCTv) di 20 titik rawan di Kota Batam, Kamis (9/9). (Ist)

    BATAM, POSMETRO.CO: Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kota Batam memaksimalkan keberadaan kamera pengintai atau Closed Circuit Television (CCTv) di lokasi rawan.

    “Dari pantauan CCTv kita bisa tahu. Semalam ada satu mobil yang mengalami kecelakaan di pertigaan Sei Ladi dan sudah kita koordinasikan kepolisian,” ujar Kepala Diskominfo Batam, Azril Apriansyah, Kamis (9/9).

    Bebernya, di lokasi rawan dilakukan pengawasan 24 jam melalui CCTv Kominfo Batam. Beberapa kali kejadian seperti pencurian, hingga kecelakaan langsung terekam melalui CCTv. Pemantauan pengedalian di Kantor Walikota Batam di Batamcentre selama 24 jam.

    “Setidaknya kita membantu masyarakat dan kepolisian. Pusat pengendaliannya di Kantor Wali Kota Batam dan petugas kota 24 jam mengawasinya,” terang Azril.

    Adapun lokasi yang dipantau CCTv Kominfo Batam tersebar di 20 lokasi yakni lingkungan Kantor Walikota satu titik, lingkungan DPRD Batam satu titik, Gerbang Selatan Dataran Engku Puteri  satu titik, Gerbang Utara Dataran Engku Puteri satu titik.

    Kemudian, lingkungan simpang BI dua titik, Bundaran Madani tiga titik, Simpang Kuda Sei Panas tiga titik, lingkungan jalan utama Nagoya Hill satu titik, Depan Pasar Induk Jodoh dua titik, dan Jalur Lambat Sukajadi dua titik.

    Berikutnya, jalan di Depan Perumahan Casablanca dua titik, Depan Pura Sei Ladi dua titik, Simpang Tiga Sei Ladi tiga titik, Tanjakan Southlink dua titik, Depan Pelabuhan Domestik Sekupang satu titik, Depan Perumahan Delta Villa Tiban Koperasi dua titik, Depan Mata Kucing dua titik, Depan SP Plaza Batu Aji satu titik, Simpang Tiga Sambau tiga titik, dan Pelabuhan Punggur satu titik.

    Sebut Azril, ada 36 CCTv yang dikendalikan dinasnya dan mengawasi 20 titik lokasi Sehingga, pengawasan bisa diminimalisir dengan baik. Meskipun, katanya ada beberapa area yang juga direkam dari kepolisian dan Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Batam.

    “Total 36 CCTv yang kami kendalikan. Semoga dengan terus diawasi kamera ini dapat meminimalisir kerawanan dan jika terdapat kejadian dapat segera ditindaklanjuti,” pungkas Azril. (hbb)