Pengibaran Bendera Merah Putih Bawah Air di Laut Setanau

    spot_img

    Baca juga

    Kepala BP Batam Dukung Realisasi Pembangunan Premium Outlet Pertama di Batam

    BATAM, POSMETRO: Badan Pengusahaan Batam (BP Batam) melalui Biro...

    Anak Disetubuhi Pacar, Ayah Kandung Malah Ikut-ikutan

    BATAM, POSMETRO: Seorang lelaki paruh baya di Kecamatan Bengkong,...

    MTQ Tingkat Kabupaten Natuna Digelar 21 hingga 26 April 2024

    NATUNA, POSMETRO.CO : Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-XI Tingkat...

    Telkom Indonesia Kembali Raih Penghargaan Linkedin Top Companies 2024  

    JAKARTA, POSMETRO.CO : Konsisten mewujudkan transformasi sumber daya manusia,...

    Armada Rusak, Lalat dan Belatung “Serang” Rumah Warga di Sagulung 

    BATAM, POSMETRO.CO : Hampir sebulan sampah di Perumahan Citra...
    spot_img

    Share

    NATUNA, POSMETRO.CO : Prajurit Jala Wira Satgas Kompi Komposit Marinir Natuna, mengibaran bendera Sang Merah Putih di laut Setanau dengan kedalaman 20 hingga 25 meter.

    Pengibaran Sang Merah Putih di dasar Laut Pulau Setanau, Natuna, ini dipimpin Dansatgas Kompi Komposit Marinir Natuna, Mayor Marinir Surya Afandi Novyanto, Rabu (11/8).

    “Pengibaran bendera merah putih ini dalam rangka memperingati HUT RI ke 76 tahun,” ungkap Mayor Marinir Surya Afandi Novyanto.

    Selain itu kata Mayor Marinir Surya Afandi Novyanto kegiatan tersebut bertujuan untuk melatih profesionalisme prajurit dan juga meningkatkan kecintaan terhadap tanah air.

    “Walaupun di daerah penugasan untuk menyambut HUT RI ke 76 tahun 2021, tidak menurunkan semangat nasionalisme dan kesadaran berbangsa dan bernegara Prajurit Jala Wira,” kata dia.

    Dansatgas Kompi Komposit Marinir Natuna itu Mayor Marinir Surya Afandi Novyanto menegaskan kegiatan tersebut tetap mematuhi disiplin protokol kesehatan dan faktor keamanan.

    “Faktor keselamatan merupakan hal paling utama dalam kegiatan ini,” tegas Dansatgas Kompi Komposit Marinir Natuna itu Mayor Marinir Surya Afandi Novyanto. (maz)