10 Jam Pencarian, Pelajar STM Yang Tenggelam di Bekas Kolam Pancing Ditemukan

    spot_img

    Baca juga

    33 Permohonan PKKPR Dibahas Forum Penataan Ruang Daerah

    BATAM, POSMETRO.CO : Forum Penataan Ruang Daerah (FPRD) Kota...

    Pejabat TNI AL Kunjungi Pemko Batam

    BATAM, POSMETRP.CO : Sejumlah pejabat tinggi TNI Angkatan Laut...

    Indosat Ooredoo Hutchison dan Mastercard Umumkan Kemitraan Cybersecurity Center of Excellence

    >>>Mengupayakan perlindungan serta peningkatan kepercayaan dalam ekonomi digital Indonesia JAKARTA,...

    Halal Bi Halal Guru dan Murid SD 01 Ranai Usai Lebaran Idul Fitri 1445 H

    NATUNA, POSMETRO.CO : Majelis guru, dan murid Sekolah Dasar...

    Kepala BP Batam Dukung Realisasi Pembangunan Premium Outlet Pertama di Batam

    BATAM, POSMETRO: Badan Pengusahaan Batam (BP Batam) melalui Biro...
    spot_img

    Share

    Proses pencarian korban NP (16 tahun) seorang pelajar yang tenggelam di kolam bekas galian timah tersebut.(foto-istimewah)

    KARIMUN, POSMETRO.CO: Seorang pelajar berusia 16 tahun dinyatakan tenggelam di bekas kolam pancing, yang berada di Jalan Poros  Kelurahan Pamak Kecamatan Tebing Kabupaten Karimun, Sabtu (10/07) sekitar pukul 18.00 wib. Korban diketahui bernama NP seorang pelajar STM di Karimun.

    Informasi hilangnya korban saat itu langsung mendapatkan perhatian aparat keamanan, polisi dan sejumlah Intansi lain pun langsung meluncur ke lokasi.

    Korban dinyatakan hilang saat bermain di kolam pancing pada Sabtu sore itu. Korban tak sendiri saat bermain ia bersama 9 rekan satu sekolahnya saat bermain ke kolam pancing itu.

    Saat berenang ke kolam bekas galian itu mereka berlomba untuk berenang hingga sampai ke tenggah danau, namun naas korban ternyata kehilangan tenaganya saat berada di tengah hingga tak mampu kembali ke pinggir danau, ia pun terlihat lemah, saat itu akhirnya tubuh remaja itu tengelam bekas kolam pancing.

    Diketahui Np adalah pelajar  sekolah STM Karimun yang bertempat tinggal di Perumahan Sinar Indah Leho Kabupaten Karimun.

    Lalu mereka berlomba – lomba berenang hingga sampai ketenggah, namun karena Np  sudah lemah atau kehabisan tenaga, akhirnya tubuh remaja itu tengelam dikolam bekas galian timah itu.

    Kapolsek Tebing, Iptu Brasta yang dikonfirmasi Posmetro membenarkan kejadian tersebut. Aksi pencairan pun telah dilakukan pihaknya bersama tim SAR. Korban pun akhirnya berhasil ditemukan.

    “Pencarian dilakukan hingga dinihari. Dan akhirnya korban berhasil ditemukan pada Minggu (11/7) sekitar pukul 04.45 Wib dinihari, korban dinyatakan meninggal dunia,” ujar Brasta.

    Tim gabungan yang melakukan pencairan cukup kesulitan kondisi gelap dan kedalaman danau menjadi penyebabnya. Pencarian korban pun hingga memakan waktu lebih dari 10 jam dari waktu korban dinyatakan tenggelam.

    Korban yang ditemukan langsung di dibawa ke rumah duka korban yang diketahui berada di Perumahan Sinar Indah Leho Kabupaten Karimun.(ria)