Ini Jawaban PT Moya saat Kunjungan Dewan Pengawas BP Batam

    spot_img

    Baca juga

    Jadi Tersangka, Pj Walikota Tanjungpinang, Terancam Hukuman 8 Tahun Penjara

    BINTAN, POSMETRO: Ditetapkannya Penjabat Walikota Tanjungpinang, Hasan, sebagai tersangka,...

    KONI Kepri Siapkan Atletnya Menuju PON Aceh-Sumut

    KEPRI, POSMETRO: Pelaksanaan PON Aceh-Sumut akan dilangsungkan dari 8-20...

    3 Buaya Terpantau Tim Gabungan Saat Penyisiran Sungai

    BATAM, POSMETRO.CO : Tim gabungan Polri, TNI, Balai Konservasi...

    Selama Mudik Lebaran, Bandara Internasional Batam Layani 1.741 Penerbangan

    BATAM, POSMETRO.CO : PT Bandara Internasional Batam (BIB) mencatat...

    Progres Rempang Eco-City, BP Batam: Listrik dan Air Sudah Mulai Masuk

    BATAM, POSMETRO: Progres pengerjaan bangunan empat rumah contoh untuk...
    spot_img

    Share

    Dewan Pengawas Badan Pengusahaan (BP) Batam, Elen Setiadi dan Kepala BP Batam, Muhammad Rudi saat berkunjung di SPAM Batam. Foto: ist

    BATAM, POSMETRO.CO: Dewan Pengawas Badan Pengusahaan (BP) Batam, Elen Setiadi mengatakan, pihaknya memastikan perkembangan pembangunan infrastruktur, pengelolaan air baku, serta pelaksanaan dasar pemenuhan kebutuhan masyarakat berjalan dengan baik.

    “Dewan pengawas hadir untuk melihat beberapa perkembangan serta mengevaluasi kebijakan yang telah kita sepakati,” ucap Elen Setiadi didampingi Teguh Dwi Nugroho bersama Kepala BP Batam, Muhammad Rudi, saat kunjungan lapangan di 4 lokasi, yaitu Pelabuhan Batu Ampar, SPAM Batam, Nongsa Digital Park, dan MRO Lion Air, pada Jumat (11/12).

    Elen Setiadi menyebut, salah satunya pelaksanaan kerjasama air bersih dengan PT Moya.

    “Kita ingin memastikan bahwa pelayanan yang diberikan paling tidak jangan sampai berkurang. Kita minta komitmen pengelola, jika ada hambatan sampaikan,” pesannya.

    Namun Elen Setiadi melihat ketersediaan air baku di Batam saat ini cukup baik. Ia juga mendorong PT Moya agar pelayanan terus dilakukan dengan baik, sehingga masyarakat dapat benar-benar merasakannya.

    “Kita akan lihat perkembangan selanjutnya,” kata Elen Setiadi berharap kerja sama ini dapat dijalankan dengan baik.

    Direktur Utama PT Moya Indonesia, Sutedi Raharjo mengatakan, pihaknya berusaha memberikan pelayanan terbaik dan berusaha agar SPAM Batam dapat memenuhi kebutuhan air masyarakat Batam.

    Upaya yang dilakukan, antara lain dengan membangun Geographical Information System (GIS), membangun billing system untuk penagihan rekening, website dan media komunikasi pendukung operasional.

    “Serta bekerjasama dengan eksternal payment point agar masyarakat dapat dengan mudah untuk melakukan pembayaran,” jelas Sutedi saat kunjungan. Katanya, potensi pengembangan SPAM Batam juga cukup representatif.(cnk)