Muncul Temuan Baru dan Klaster Baru, Kasus Covid-19 Capai 2.902

    spot_img

    Baca juga

    Anak Disetubuhi Pacar, Ayah Kandung Malah Ikut-ikutan

    BATAM, POSMETRO: Seorang lelaki paruh baya di Kecamatan Bengkong,...

    MTQ Tingkat Kabupaten Natuna Digelar 21 hingga 26 April 2024

    NATUNA, POSMETRO.CO : Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-XI Tingkat...

    Telkom Indonesia Kembali Raih Penghargaan Linkedin Top Companies 2024  

    JAKARTA, POSMETRO.CO : Konsisten mewujudkan transformasi sumber daya manusia,...

    Armada Rusak, Lalat dan Belatung “Serang” Rumah Warga di Sagulung 

    BATAM, POSMETRO.CO : Hampir sebulan sampah di Perumahan Citra...

    Susu Pertumbuhan vs Susu UHT: Mana yang Lebih Baik untuk Tumbuh Kembang Anak

    Jakarta, POSMETRO: Saat anak mulai memasuki masa MPASI, orang...
    spot_img

    Share

    Infografis peta situasi terkini positif Covid-19, Minggu (1/11).

    BATAM, POSMETRO.CO: Kasus Covid-19 di Kota Batam terus meningkat. Hampir mencapai 3 ribu. Jumlah terbanyak masih berasal dari klaster karyawan swasta yang tembus diangka 1.497 orang.

    Tercatat kasus Covid-19, Minggu (1/11) telah mencapai angka 2.902 dari total tersebut yang masih dalam perawatan berkisar 726 orang.

    “Dirilis ada penambahan kasus 15 orang. Mulai dari karyawan swasta, IRT, wiraswasta, nakes juga masih ada dan lainnya,” kata Ketua Bidang Kesehatan Tim Gugus Tugas Covid-19 Kota Batam, Didi Kusmarjadi, Senin (2/11).

    Penambahan kasus yang terus terjadi hingga saat ini diakui Didi karena menurunnya tingkat kedisiplinan masyarakat dalam menerapkan protokol kesehatan. Sehingga, munculnya temuan baru maupun klaster baru. Didi kembali mengingatkan agar masyarakat patuh dan tidak mengabaikan aturan yang sudah diberlakukan sejak pandemi melanda Batam.

    “Ingat kedisiplinan dan kepatuhan menerapkan protokol kesehatan sangat penting. Karena risiko tertular bisa terjadi kapan saja dan di mana saja,” pesan Didi.

    Selain RSKI Covid-19 Galang, Balai Pelatihan Kesehatan (Bapelkes) juga ikut ambil bagian dalam merawat pasien Covid-19 dengan kategori orang tanpa gejala (OTG). Sementara rumah sakit rujukan lainnya menangani pasien dengan keluhan atau penyakit bawaan.

    “Selain RSKI Galang, di Bapelkes ada 99 orang dirawat. Yang di rusun BP Batam kosong, sudah dipulangkan,” jelas Didi lagi.

    Di sisi lain, tingkat kesembuhan pasien Covid-19 juga meningkat. Dari dari data terbaru ada 2.109 orang. Sedangkan yang meninggal 67 orang. Didi menegaskan, pasien yang sembuh tetap menerapkan protkes. Karena, kemungkinan tertular kembali bisa terjadi.

    “Kita tekan untuk terapkan 3M. Jaga imunitas tubuh dengan olahraga, istirahat yang cukup, imbangi dengan makanan yang sehat. Imbauan ini tidak bosan-bosannya kita sampaikan,” ulasnya.(hbb)