Pelatihan Operator Aplikasi Layanan Call Centre 110 di Polres Bintan

    spot_img

    Baca juga

    BP Batam – Lions Club Indonesia Kolaborasi Hijaukan Waduk Sei Ladi

    BATAM, POSMETRO: Badan Pengusahaan Batam (BP Batam) melalui Badan...

    Bottor Erikson Pardede: Harta Pengusaha Singapura Dikuasai Orang Kepercayaan dengan Melawan Hukum

    BATAM, POSMETRO: Sekelumit masalah dihadapi Dewi, termasuk harta peninggalan...

    Saldo Rekening Pengusaha Singapur Lenyap Rp 8,9 Miliar, Sidangnya Alot di PN Batam

    BATAM, PM: Orangnya sudah meninggal dunia pada pertengahan 2021...

    Sekdaprov Kepri Terima Audiensi TIM PKDN Sespimti Polri, Sambut Indonesia Emas 2045

    KEPRI, POSMETRO: Gubernur Kepulauan Riau Ansar Ahmad diwakili Sekretaris...
    spot_img

    Share

    Operator Aplikasi Layanan Polisi Call Centre 110 dan New Smile Police saat mendapat pelatihan di ruang serbaguna Polres Bintan, Minggu (14/6). (Posmetro.co/aiq)

    BINTAN, POSMETRO.CO: Jajaran Polres Bintan melaksanakan Pelatihan Aplikasi Layanan Polisi Call Centre 110 dan New Smile Police di ruang serbaguna Polres Bintan, Minggu (14/6).

    Setelah mengambil Apel Operasi Aman Nusa II di halaman apel Polres Bintan, Kapolres Bintan memberikan arahan dan bimbingan kepada para operator call center 110 Polres Bintan yang dihadiri oleh Pju, perwira pengendali, Kasie Provos dan kepala SPK Polres Bintan.

    Kapolres Bintan, AKBP Bambang Sugihartono SIK MM menyampaikan bahwa, pelatihan ini berguna untuk meningkatkan kemampuan para operator personil Polres Bintan, dalam Layanan Polisi Call Centre 110 dan Aplikasi New Smile Police bagi masyarakat Bintan yang akan memerlukan bantuan tentang Kamtibmas.

    Masih kata Kapolres, pelatihan ini diharapkan dapat meningkatkan kemampuan para operator dalam memberikan perlindungan, pelayanan dan pengayoman dengan cepat, kepada masyarakat yang akan memerlukan bantuan. Terutama terkait dengan kejadian sebelum dan sesudah kejadian yang terjadi.

    “Saya harap setelah diberi pelatihan, operator layanan call centre bisa memberikan layanan yang terbaik untuk masyarakat,” pungkasnya.(aiq)