Ingat! Batam Bergantung pada Air Hujan

    spot_img

    Baca juga

    Batam Jadi Pilot Project Pemasangan Jaringan Gas

    BATAM, POSMETRO: Kabar gembira, Pemerintah Pusat melalui Kementerian ESDM...

    200 Warga Batam Mulai Mudik Gratis ke Jakarta Naik KM Kelud 

    BATAM, POSMETRO.CO : Sedikitnya 200 peserta mudik gratis Program...

    85 Persen Unit Apartemen Balmoral Sukses terjual di Opus Bay

    >>>Kawasan Terintegrasi Pertama di Kota Batam        INVESTASI...
    spot_img

    Share

    Dam Duriangkang, Kecamatan Sei Beduk. (Posmetro.co/cnk)

    BATAM, POSMETRO.CO: Direktur BU Fasling BP Batam, Binsar Tambunan mengatakan, Batam tidak punya sumber mata air dari tanah. Batam sangat tergantung dengan air hujan. Sementara volume air baku di sejumlah waduk di Batam menyusut.

    “Air hujan yang jatuh di Batam dulu di atas 2.000 milimeter per tahun. Sama dengan Bogor (kota hujan). Tapi sudah dua tahun ini curah hujan di Batam di bawah 2.000 milimeter. Hujan yang jatuh kini mengalami kecenderungan menurun,” jelas Hadjad dalam diskusi di Kantor BP Batam, Jumat (26/5).

    Binsar menyebut, hujan yang turun ditangkap di daerah tangkapan air, seperti drainase, punggung-punggung bukit, kemudian masuk ke 6 waduk di Batam. Binsar mengajak masyarakat Batam, agar 6 waduk yang ada di Batam harus dijaga daerah tangkapan airnya, bendungannya serta hutannya.

    “Dijaga dari sampah, air limbah. Penghijauan dilakukan serta pemagaran,” imbaunya.

    Katanya dari 6 waduk, saat ini BP Batam melakukan konsesi dengan ATB, dari 6 WTP, yaitu 3.850 liter per detik.

    “Dari WTP yang sudah diolah, inilah yang didistribusikan ke industri, domestik dan kegiatan lainnya yang berjalan bersama konsesi ATB,” jelas Binsar.

    Selain itu, BP Batam juga menyiapkan waduk (sumber air) kemudian ATB mengolahnya dari hulu ke hilir.

    “Tapi, menurut UU Pengelolaan Sumber Daya Air yang baru pengelolaan air tidak boleh dari hulu ke hilir. Sehingga bulan November ini BP Batam akan mengakhiri konsesi dan mengubah satu sistem kerja sama dengan tetap melibatkan swasta, tetapi tidak dari hulu sampai hilir,” ungkapnya.(*/cnk)