Masyarakat Jalan Sehat Bareng Jajaran BPR Bintan

    spot_img

    Baca juga

    Masih Suasana Syawal, BP Batam Menggelar Halal Bihalal Bersama Forkopimda

    BATAM, POSMETRO: Masih dalam suasana bulan Syawal, Badan Pengusahaan...

    Modena Memperkenalkan Cooker Hood AX Series

      >>> Untuk Pengalaman Memasak Lebih Modern BATAM, POSMETRO.CO : Modena,...

    Kunjungan Kapal ke Pelabuhan Batam Meningkat 9 Persen di Triwulan I Tahun 2024

    BATAM, POSMETRO: Badan Usaha Pelabuhan Badan Pengusahaan (BP) Batam...

    Semarak Nan Meriah, MTQH ke XIII Bintan Resmi Dimulai

    BINTAN, POSMETRO: Musabaqah Tilawatil Qur'an dan Hadits (MTQH) ke...
    spot_img

    Share

    Suasana jalan santai yang digelar PD BPR Bintan, Minggu (23/2). (Posmetro.co/aiq)

    BINTAN, POSMETRO.CO: Perusahaan Daerah Bank Perkreditan Rakyat (PD BPR) Bintan menggelar senam sehat dan jalan santai yang dibanjiri masyarakat Tanjung Uban dan sekitarnya, di Lapangan Gedung Nasional Tanjung Uban, Minggu (23/2).

    Kegiatan jalan santai tersebut juga diikuti oleh keluarga besar bank perkreditan, nasabah, mitra bisnis serta warga Kabupaten Bintan. Tak hanya nasabah dan orang dewasa, kegiatan juga diikuti peserta dari kalangan anak muda yang ikut jalan santai dengan mengenakan t-shirt warna putih.

    Dalam acara tersebut juga bertabur hadiah menarik dengan hadiah utama 1 unit sepeda motor dan juga seperti TV, mesin cuci, sepeda, micro wave, rice cooker dan berbagai hadiah menarik lainnya.

    Bupati Bintan, Apri Sujadi mengatakan bahwa dirinya memberikan apresiasi kepada BPR Bintan karena adanya BPR Bintan cukup memberikan dampak positif terhadap pada pembangunan daerah. Khususnya, dalam bidang usaha guna meningkatkan perekonomian.

    “Tentunya kita apresiasi seluruh jajaran BPR Bintan yang berkerja keras ikut serta mendukung pembangunan daerah,” ujarnya usai gerak jalan santai bersama masyarakat.

    Sementara itu, Direktur Utama BPR Bintan Dra Radhiah mengatakan bahwa, kemajuan serta keberhasilan BPR yang dipimpinnya tidak terlepas dari dukungan sepenuhnya dari Pemkab Bintan dan juga lapisan masyarakat.

    “Saat ini BPR Bintan sudah memiliki 21.884 nasabah yang tersebar di Kabupaten Bintan dan sekitarnya. Tahun 2019 yang lalu, kita juga mencapai laba bersih senilai Rp 4,6 miliar,” tutupnya.(aiq)