Ingat, Cobalah untuk Tidak Mengingat!

    spot_img

    Baca juga

    Batam Jadi Pilot Project Pemasangan Jaringan Gas

    BATAM, POSMETRO: Kabar gembira, Pemerintah Pusat melalui Kementerian ESDM...

    200 Warga Batam Mulai Mudik Gratis ke Jakarta Naik KM Kelud 

    BATAM, POSMETRO.CO : Sedikitnya 200 peserta mudik gratis Program...

    85 Persen Unit Apartemen Balmoral Sukses terjual di Opus Bay

    >>>Kawasan Terintegrasi Pertama di Kota Batam        INVESTASI...
    spot_img

    Share

    Ade Adran Syahlan

    TAK ada lagi trending twit resolusi 2020. Yang ada sedekade ini apa saja yang terjadi. Ada berbentuk foto dari punya anak satu hingga empat. Ada yang dari jomblo tetap jomblo selama tahun 2000 hingga 2019, tapi ini tanpa foto.

    Kalau saya — tanpa ngetwit — ada kesan akhir 2019 yang bikin punya tekad untuk 2020. Tekad itu muncul karena tiga pertanyaan ini: apa itu reklamasi, apa itu entrepreneur, apa itu edukasi.

    Yang bertanya, orang tua usia 70-an yang sangat dihormati di lingkungan RT kami. Masih sehat. Aktifis masjid. Satu lagi terpenting, beliau tukang mandikan jenazah.

    Pertanyaan reklamasi tiba-tiba muncul saat ada kasus Nurdin Basirun. Saya pun harus sesingkat mungkin menjelaskan karena ditanya beberapa detik sebelum qomat Magrib berkumandang.

    Begitu juga dua pertanyaan lain. Ditanya dalam waktu sama tapi hari berbeda. Saya pun harus ringkas dan mudah dicerna menjelaskannnya.

    Saya sampai tertawa sama istri, kok bisa muncul pertanyaan begitu. Jangan-jangan ketika mandikan mayat, belia bertanya pada keluarga si mayat apa pekerjaan si mayat untuk pertanyaan entrepreneur. Untuk reklamasi pahamlah karena Nurdin sangat dihargai orang masjid. Untuk edukasi? Hmmm…

    “Sekarang ini, banyak istilah-istilah. Saya ingat Ade aja. Nanti jumpa ditanyakan.”

    Nah, kalimat yang bikin saya harus makin rajin membaca di 2020. Lalu meresume sendiri dengan cara yang mudah dipahami.

    Tapi di akhir 2019 juga saya menemukan kalimat yang kayaknya bakal berlaku di 2020. “Ingat, Cobalah untuk Tidak Mengingat!” Itu diucapkan penculik pada korbannya di film Concerto of The Bully di channel Celestial Movie.

    Akan banyak yang terlupa apa yang terjadi di 2019. Apalagi sedekadenya. Lupa apa yang telah diperbuat calon pemimpin kita yang ikut Pilkada serentak 2020 nanti. Heee…he…***