POSMETRO.CO Nasional Politik

Dibutuhkan 39 Orang, Pendaftar Panwascam Capai Ratusan 

Warga saat mendaftar sebagai calon Panwascam Lingga. (Posmetro.co/mrs)

LINGGA, POSMETRO.CO: Sebayak 103 orang calon Panitia Pengawas Pemilihan Umum  kecamatan (Panwascam) yang berasal dari 13 kecamatan se-Kabupaten Lingga telah mendaftarkan diri di Kantor Bawaslu Kabupaten Lingga Jalan Engku Aman Kelang (Sawin) Daik Lingga.

Pantauan POSMETRO.CO, sejak pendaftaran dibuka tanggal 27 November hingga 3 Desember 2019 pukul 16.00 WIB, sudah mendaftar 103 orang yang terdiri dari 90 laki-laki dan 13 perempuan.

Ketua Bawaslu Kabupaten Lingga, Zamroni mengatakan, pendaftaran masih dibuka dan berakhir Selasa (3/12) pukul 22.00 WIB.

“Berapa jumlah akhir pendaftaran, kita lihat saja nanti sampai batas waktu yang sudah ditentukan. Dari sekian peserta akan mengikuti tes dari Bawaslu Republik Indonesia. Kalau kami menyediakan fasilitas saja,” kata Zamroni, melalui sambungan seluler, Selasa (3/12).

Dikatakannya, dari ratusan peserta yang mendaftar nanti, akan dites tertulis hingga wawancara untuk menentukan kelulusan.

“Masing-masing kecamatan kita butuhkan tiga Panwascam di 13 kecamatan. Berarti yang kita butuhkan sebanyak 39 Panwascam nantinya,” sebutnya.

Dijelaskan juga, para peserta akan menjalani tes tertulis di SMAN 1 Lingga Jalan Istana Tobat Daik pada tanggal 13 sampai 17 Desember 2019, dengan sistem computer assisted test (CAT), serta tes wawancara.

“Hasil dari tes akan kami plenokan. Masing-masing kecamatan membutuhkan tiga Panwascam, dan akan dilantik sebelum tahun ini berakhir, yakni pada 22 Desember 2019,” jelas dia.

Disinggung masa kerja Panwascam dalam mengahadapi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada), Bawaslu Kabupaten Lingga, Zamroni menyebutkan disesuaikan dengan petunjuk teknis.

“Kalau masa tugas, Panwascam akan bertugas selama 12 bulan atau 1 tahun di tahun 2020 nanti. Kita harap semua berjalan lancar, tanpa ada kendala tentunya,” pungkasnya.(mrs)