Api Muncul dari Kamar Mesin

    spot_img

    Baca juga

    Empat Penghuni Hotel Melati di Jodoh- Nagoya Diangkut Polisi

    BATAM, POSMETRO: Diduga kerap dijadikan sebagai tempat penyalahgunaan narkotika,...

    Batam Jadi Pilot Project Pemasangan Jaringan Gas

    BATAM, POSMETRO: Kabar gembira, Pemerintah Pusat melalui Kementerian ESDM...

    200 Warga Batam Mulai Mudik Gratis ke Jakarta Naik KM Kelud 

    BATAM, POSMETRO.CO : Sedikitnya 200 peserta mudik gratis Program...
    spot_img

    Share

    Petugas berusaha memadamkan api di Kapal Kharomah II. (Posmetro.co/ria)

    KARIMUN, POSMETRO.CO: Kapal Kharomah II yang terbakar pada Sabtu (26/10) sekitar pukul 14.15 WIB belum diketahui penyebab pastinya hingga terbakar. Namun nakhoda Kapal penumpang yang berangkat dari Tanjungbalai Karimun sekitar pukul 13.30 WIB menuju Buru, tersebut menyatakan, api berasal dari bagian kamar mesin bagian tengah.

    “Api dari bagian kamar mesin di bagian bawah tengah tepatnya di kamar mesin, namun belum tahu apa penyebabnya,” ujar Samadi alias Eko nakhoda Kapal Kharomah II kepada POSMETRO.CO di Lokasi kejadian Sabtu (26/10) sekitar pukul 15.50 wib.

    Dikatakan Eko, sejauh ini kapal dalam keadaan prima atau layak jalan dan tidak bermasalah.

    “Kapal sejauh ini layak jalan, mesin prima,” ucapnya.
    Dikatakannya lagi, kapal mengangkut penumpang sebanyak 20 orang dewasa dan 3 orang anak-anak.(ria)