Pria Ditemukan Tewas Dalam Pondok di Batuaji

    spot_img

    Baca juga

    Ansar Hadiri Peresmian Gereja St. Fransiskus Asisi

      KEPRI, POSMETRO: Gubernur Kepulauan Riau Ansar Ahmad menghadiri Peresmian...

    Semua Warga Bintan yang Rumahnya Tak Layak Huni, Berhak Dapat Bantuan RTLH

    BINTAN, POSMETRO: Pemerintah Kabupaten Bintan, berusaha semaksimal mungkin memberikan...

    Masih Suasana Syawal, BP Batam Menggelar Halal Bihalal Bersama Forkopimda

    BATAM, POSMETRO: Masih dalam suasana bulan Syawal, Badan Pengusahaan...
    spot_img

    Share

    Jenazah saat dievakuasi.

    BATAM, POSMETRO.CO : Warga geger. Pasalnya, sesosok jenazah pria ditemukan tewas di dalam pondok perkebunan belakang komplek Mitra Mall, Kelurahan Bukit Tempayan, Kecamatan Batuaji, Selasa (28/3) pagi.

    Kini, jenzah sudah evakuasi ke RS Bhayangkara Polda Kepri. Belakangan, korban diketahui bernama Dorman. Dia merupakan penjaga kebun milik Toto. Pria kelahiran tahun 1975 ini diduga meninggal karena penyakit komplikasi yang dideritanya.

    “Jenazahnya pertama kali ditemukan oleh pemilik kebun yang datang ke lokasi perkebunan sekitar pukul 08.00 WIB. Saat ditemukan korban tergeletak dengan posisi telungkup di dalam pondok,” ucap Kapolsek Batuaji, Kompol Restia Octane Guchy.

    Guchy melanjutkan, saat ditemukan korban masih mengenakan pakaian lengkap dan tidak ada luka atau darah yang mengindikasikan ke korban kekerasan.

    “Sebelumnya korban ini mengeluh sakit magg ke saksi pemilik kebun tadi. Korban sendirian tinggal di kebun. Dia meninggal diduga karena penyakit komplikasi,” ujarnya.

    Untuk lebih memastikan penyebab kematiannya, jenazah korban dievakuasi ke rumah sakit Bhayangkara Polda Kepri untuk diperiksa lebih lanjut.

    “Dia di sini bersama kakeknya. Keluarga sudah terima dengan kematian Dorman karena memang ada riwayat penyakit komplikasi. Jenazahnya mau dibawa pulang ke Medan,” tutup Guchy. (jho)