Warga Terpapar Covid-19 Terus Bertambah, dari 939 hingga 971 Kasus

    spot_img

    Baca juga

    Jadi Tersangka, Pj Walikota Tanjungpinang, Terancam Hukuman 8 Tahun Penjara

    BINTAN, POSMETRO: Ditetapkannya Penjabat Walikota Tanjungpinang, Hasan, sebagai tersangka,...

    KONI Kepri Siapkan Atletnya Menuju PON Aceh-Sumut

    KEPRI, POSMETRO: Pelaksanaan PON Aceh-Sumut akan dilangsungkan dari 8-20...

    3 Buaya Terpantau Tim Gabungan Saat Penyisiran Sungai

    BATAM, POSMETRO.CO : Tim gabungan Polri, TNI, Balai Konservasi...

    Selama Mudik Lebaran, Bandara Internasional Batam Layani 1.741 Penerbangan

    BATAM, POSMETRO.CO : PT Bandara Internasional Batam (BIB) mencatat...

    Progres Rempang Eco-City, BP Batam: Listrik dan Air Sudah Mulai Masuk

    BATAM, POSMETRO: Progres pengerjaan bangunan empat rumah contoh untuk...
    spot_img

    Share

    Infografis situasi terkini positif Covid-19 Kota Batam.

    BATAM, POSMETRO.CO: Kasus positif Covid-19 di Kota Batan terus naik. Berdasarkan data yang disampaikan Ketua Bidang Kesehatan Tim Gugus Tugas Covid-19, Didi Kusmarjadi, Minggu (13/9) ada 33 kasus. Merupakan terdiri dari 13 laki-laki dan 20 perempuan.

    “Pertambahan kasus sehubungan dengan tingkat disiplin protkes yang diabaikan,” kata Didi.

    Jumlah ini hampir mendekati angka seribu. Adapun nomor kasus yang terpapar dari 939 hingga 971. Dengan beragam pekerjaan mulai karyawan swasta 12 orang, pelajar sembilan orang, seorang mahasiswa, dua orang swasta, satu orang anggota TNI, Ibu Rumah Tangga (IRT) enam orang, seorang honorer instansi vertikal, dan seorang wiraswasta.

    Para pasien dirawat disejumlah rumah sakit rujukan RS Awal Bros, RS Elisabeth Lubuk Baja, RSKI Covid-19 Galang, RSUD Embung Fatimah, dan RS Badan Pengusahaan.

    Dengan demikian dapat disampaikan bahwa dari hasil penyelidikan epidemiologi yang terus dilakukan oleh Tim Surveilans Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Kota Batam terhadap seluruh klaster. Disimpulkan sementara bahwa saat ternyata terlihat kembali adanya kenaikan jumlah kasus baru.

    Hal ini tegas Didi, sehubungan adanya penurunan tingkat kedisplinan masyarakat dalam penerapan protokol kesehatan diberbagai aktivitas sehari-hari. Sehingga hal ini nantinya memungkinkan terjadi pertumbuhan kembali kasus Covid-19 yang berkaitan dengan berbagai klastet tersebut ataupun kasus baru yang terjadi baik dari transmisi lokal maupun import.

    “Kami ingatkan dan imbau kembali agar masyarakat Batam agar tetap mengikuti anjuran Pemerintah. Dengan menjaga jarak, senantiasa mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir, dan gunakan masker. Jaga kesehatan dengan makanan seimbang dan berolahraga secara teratur dan istirahat yang cukup,” pesan Didi.

    Sementara, pasien yang sembuh ada tiga orang yakni nomor kasus 699, 733, dan 769. Mereka merupakan tiga Nakes-RSUD EF.

    “Mereka dinyatakan sembuh dan dalam keadaan stabil,” pungkasnya.(hbb)