Ingatkan Warga Patuhi Protokol Kesehatan, Polres Karimun Pasang Speaker di Pinggir Jalan

    spot_img

    Baca juga

    spot_img

    Share

    Polres Karimun memasang speaker menghimbau masyarakat agar selalu menerapkan protokol kesehatan. (Posmetro.co/ria)

    KARIMUN, POSMETRO.CO: Guna menghimbau masyarakat agar selalu menerapkan protokol kesehatan mendukung tatanan new normal, jajaran Polres Karimun memasang speaker yang berisi imbauan.

    Jajaran korps Bhayangkara ini juga melaksanakan inovasi dengan memasang speaker di setiap sudut di Karimun. Dengan harapan, masyarakat dapat mendengar pesan suara yang berisikan himbauan tentang protokol kesehatan seperti pola hidup bersih, penggunaan masker, menjaga jarak aman minimal dua meter dan himbauan lainnya.

    Sejumlah lokasi yang dipasang speaker di antaranya pintu masuk Mapolres Karimun, pintu masuk Polsek Balai, depan Mako Polsek Kundur, di depan Mako Polsek Moro, di depan Mako Polsek Meral, di depan Mako Polsek Tebing, di depan Mako Polsek Kuba, di depan Mako Polsek KKP dan di depan Mako Polsek Buru.

    “Pemasangan speaker ini bertujuan untuk menghimbau masyarakat luas agar selalu menerapkan protokol kesehatan guna mendukung tatanan new normal. Diharapkan masyarakat yang melintas di depan kantor kepolisian mendengar himbauan untuk selalu menerapkan protokol kesehatan,” ucap Kapolres Karimun, AKBP Muhammad Adenan AS SIK.(ria)