PDIP Dukung Petahana di Pilkada Karimun

    spot_img

    Baca juga

    SD Yos Sudarso III Diserang, Guru dan Kepsek Dikeroyok

    BATAM, POSMETRO: Sekolah Dasar Swasta Yos Sudarso III di...

    Triwulan I 2024, Jumlah Penumpang Kapal Pelabuhan Batam Capai 2 Juta Orang

    BATAM, POSMETRO: Sepanjang Triwulan I 2024, Badan Usaha Pelabuhan...

    PWI Kepri Terima Kunjungan Balai Penjaminan Mutu Pendidikan Provinsi Kepri

    >>>Kampanyekan Program Merdeka Belajar TANJUNGPINANG, POSMETRO.CO : Persatuan Wartawan Indonesia...

    Peran Strategis Pabrik Baru, Batam Memperkuat Posisi sebagai Pusat Industri

    BATAM, POSMETRO.CO : Batam terus berkembang sebagai pusat pertumbuhan...

    Persiapan Muhammad Rudi Menuju Pilkada 2024  

    >>>Komunikasi dengan Partai Politik Kepri  BATAM, POSMETRO.CO : Setelah menyatakan...
    spot_img

    Share

    Ketua DPC PDIP Karimun, Rasno. (Posmetro.co/ria)

    KARIMUN, POSMETRO.CO: Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Kabupaten Karimun mulai memperhitungan figur petahana di Pilkada Karimun 2020. Nama Aunur Rafiq pun menjadi pilihan untuk didukung menjadi Bupati Karimun.

    Ketua DPC PDIP Karimun, Rasno yang dikonfirmasi, Rabu (10/6) menyatakan, sesuai instruksi dari DPD PDIP Kepri sebelumnya dimana PDIP mendukung Aunur Rafiq untuk kembali maju di Pilkada Karimun.

    “Kemarin sudah disebutkan Romo, bahwa PDIP mendukung Aunur Rafiq untuk kembali maju menjadi Bupati Karimun 2020 ini,” ucap Rasno.

    Sementara untuk calon wakilnya, Rasno belum dapat menjelaskan secara rinci.

    Namun dalam pendaftaran pencalonan beberapa waktu lalu yang dibuka DPC PDIP Karimun disebutkan Rasno, ada beberapa nama yang diajukan ke DPD PDIP Kepri untuk diusung dalam pemilihan kepala daerah Karimun.

    “Untuk wakil belum ada keputusan. Namun ada beberapa nama yang kita ajukan termasuk nama saya, nama Aunur Rafiq, nama Anwar Hasyim, Nama Boy,” ucap Rasno.(ria)