Giliran MV Miko Natalia Tujuan Batam-Karimun Tak Beroperasi

    spot_img

    Baca juga

    Semua Warga Bintan yang Rumahnya Tak Layak Huni, Berhak Dapat Bantuan RTLH

    BINTAN, POSMETRO: Pemerintah Kabupaten Bintan, berusaha semaksimal mungkin memberikan...

    Masih Suasana Syawal, BP Batam Menggelar Halal Bihalal Bersama Forkopimda

    BATAM, POSMETRO: Masih dalam suasana bulan Syawal, Badan Pengusahaan...

    Modena Memperkenalkan Cooker Hood AX Series

      >>> Untuk Pengalaman Memasak Lebih Modern BATAM, POSMETRO.CO : Modena,...
    spot_img

    Share

    Surat penghentian operasi sementara MV Miko Natalia yang diumumkan di media sosial.

    KARIMUN, POSMETRO.CO: Meski sempat bertahan beroperasi untuk melayani penumpang tujuan Batam-Tanjungbalai Karimun-Kundur di tengah pandemi Covid-19, akhirnya MV Miko Natalia menyatakan, berhenti beroperasi.

    Pernyataan ini diunggahnya dari akun media Sosial MV Miko Natalia pada Senin (18/5). Penghentian operasi sementara MV Miko Natalia ini dinyatakan resmi dimulai sejak Selasa (19/5).

    “Diberitahukan kepada pelanggan yang terhormat bahwa Mv Miko Natalia Group akan berhenti operasi total untuk sementara mulai dari hari Selasa 19 May 2020 sampai dengan pemberitahuan informasi yang selanjutnya,” seperti yang dilansir dari halaman akun Media Sosial MV Miko Natalia.

    Lebih lanjut dituliskan, penghentian ini dilakukan dikarenakan syarat-syarat yang semakin menyulitkan buat para penumpang, untuk masuk dan keluar antar kota. Sehingga hal ini mengakibatkan limitasi yang lebih lanjut buat kapal MV Miko Natalia.

    Sementara Kepala Bidang Lalulintas Laut (Kabid Lala) Kantor Syahbandar Otoritas Pelabuhan (KSOP) Kelas I Tanjungbalai Karimun, Marganda yang dikonfirmasi POSMETRO.CO, Selasa (19/5) pagi membenarkan kebijakan penghentian operasi sementara waktu yang dilakukan MV Miko Natalia.

    Namun ia menyatakan, berhentinya Kapal MV Miko Natalia belum menghentikan aktivitas pelayaran di Pelabuhan Domestik Tanjungbalai Karimun, pasalnya masih ada beberapa kapal lagi yang masih beroperasi hingga hari ini.

    “Kapal Dumai dan Batam Jet masih jalan hari ini,” ucapnya singkat.(ria)