IMKUB Gandeng Polsek Kundur Utara Membagikan Masker di Kundur

    spot_img

    Baca juga

    BP Batam Peduli, Ribuan Paket Sembako dan Santunan Anak Yatim Disalurkan

    BATAM, POSMETRO: Sucinya bulan Ramadhan 1445 H/2024 M menjadi...

    Gubernur Buka Puasa Bersama Para Pimpinan OPD, FKPD dan Instansi Vertikal Kepri

    KEPRI, POSMETRO: Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau menggelar acara berbuka...

    Ansar Serukan Istiqomah di Penghujung Ramadan dan Muliakan Al-Qur’an

    KEPRI, POSMETRO: Gubernur Kepulauan Riau H. Ansar Ahmad melanjutkan...
    spot_img

    Share

    Ikatan Masyarakat Kundur Utara di Batam bersama Polsek Kundur Utara Barat foto bersama usai membagikan masker gratis, Minggu (12/4) sore. (Posmetro.co/ria)

    KARIMUN, POSMETRO.CO: Melawan penyebaran virus Corona khususnya di wilayah Kundur Utara (KUTA), Minggu (12/4) sore, Ikatan Masyarakat Kundur Utara di Batam (IMKUB), bersama Polsek Kundur Utara Barat membagikan masker gratis.

    Kegiatan sosial yang digelar di Simpang Tugu Nenas Tanjung Berlian Kecamatan Kundur Utara ini bersama dgan Polsek Kundur Utara, Barat dan Belat ini juga diikuti Puskesmas Tanjung Berlian, Perwakilan LAM Batam, Ketua LAM Kundur Utara dan pemuda Kelurahan Tanjung Belian.

    “Pembagian Masker tadi kita lakukan dengan jumlah sekitar 1.800 helai, yang kita bagikan kepada masyarakat yang melewati Simpang Tugu Nenas,” ucap Kapolsek Kundur Utara, Barat dan Belat.

    Pembagian Masker ini selain guna pencegahan Covid-19, juga mewujudkan wajib masker yang diterapkan saat ini.
    Sementara Rahim P salah seorang perwakilan IMKUB yang dikonfirmasi POSMETRO.CO, menyatakan kegiatan ini merupakan bentuk kebersamaan dan kepedulian sesama.

    “Kami anak kundur Utara yang tingal di Batam, Alhamdulillah bersama
    mengalang dana untuk pembuatan masker sebanyak 2000 buah, dan tadi kita kami serahkan di pelabuhan tanjung batu dan sisa nya kami bekerjasama dengan kapolsek kundur utara dan jajaran, kepala puskesmas dan jajaran, Lembaga Adat Melayu dan jajaran dan pemuda kecamatan kundur Utara, Alhamdulillah berjalan lancar,” ujar Rahim yang turun langsung dalam pembagian masker Minggu sore.(ria)