Rumah Warga Sengkuang Kebanjiran, Begini Kata Pak Camat…

    spot_img

    Baca juga

    spot_img

    Share

    Camat Batuampar Tukijan saat meninjau drainase di Tanjung Sengkuang. (Posmetro.co/cnk)
    BATAM, POSMETRO.CO: Hujan deras disertai petir terjadi di Kota Batam, Selasa (22/10) pagi. Sejumlah pemukiman di wilayah Tanjung Sengkuang, Batuampar terendam air. Parahnya, dinding parit di sekitar Blok F, RT 02/RW 012, jebol karena tak kuat menahan air.
    “Dinding parit itu sudah lama, tapi jebol karena nggak kuat nahan,” ujar Ilham, warga sekitar.
    Akibatnya, air yang meluap tak dapat dibendung hingga masuk ke rumah warga.
    “Dalamnya air hingga sepinggang orang dewasa,” timpalnya.
    Usai terendam, warga berusaha membersihkan genangan air yang masuk. Beberapa peralatan elektronik juga dievakuasi ke lokasi yang lebih tinggi. Sebagian warga juga bergotong royong  memperbaiki dinding pembatas parit yang rusak.
    Camat Batuampar Tukijan mengatakan, pihaknya sudah turun bersama instansi terkait salah satunya Dinas Bina Marga Kota Batam untuk mengindentifikasi banjir di beberapa wilayah terdampak untuk mengetahui penyebab banjir.
    “Setelah diidentifikasi, memang perlu ada normalisasi drainase yang berada di belakang pasar Melcem. Dalam waktu dekat akan dikerjakan,” janji Tukijan menjawab pertanyaan POSMETRO.CO, Selasa (22/10).
    Diakui Tukijan, setelah dicek lagi, kondisi di Melcem memang rendah. Kondisi jalan lebih tinggi daripada rumah penduduk. Informasi yang diperoleh POSMETRO.CO di lokasi saat ini kondisi tanah di Melcem sudah turun. Sebab, wilayah tersebut dulunya timbunan.
    “Solusi yang bisa dilakukan yaitu normalisasi drainase dalam waktu dekat ini,” katanya lagi.
    Terkait adanya dinding parit yang jebol, Tukijan berjanji akan mengeceknya. Tapi dampak dari banjir hari itu tidak ada korban jiwa.
    “Karena bukan banjir, ini cuma genangan air. Hujan deras bersamaan dengan air pasang,” tutupnya.(cnk)