Australian Foot Ball akan Digelar di Stadion Gelora Citra Mas 

    spot_img

    Baca juga

    KONI Kepri Siapkan Atletnya Menuju PON Aceh-Sumut

    KEPRI, POSMETRO: Pelaksanaan PON Aceh-Sumut akan dilangsungkan dari 8-20...

    3 Buaya Terpantau Tim Gabungan Saat Penyisiran Sungai

    BATAM, POSMETRO.CO : Tim gabungan Polri, TNI, Balai Konservasi...

    Selama Mudik Lebaran, Bandara Internasional Batam Layani 1.741 Penerbangan

    BATAM, POSMETRO.CO : PT Bandara Internasional Batam (BIB) mencatat...

    Progres Rempang Eco-City, BP Batam: Listrik dan Air Sudah Mulai Masuk

    BATAM, POSMETRO: Progres pengerjaan bangunan empat rumah contoh untuk...

    33 Permohonan PKKPR Dibahas Forum Penataan Ruang Daerah

    BATAM, POSMETRO.CO : Forum Penataan Ruang Daerah (FPRD) Kota...
    spot_img

    Share

    Stadion Gelora Citramas Batam yang kerap dijadikan tempat pertandingan sepakbola berkelas. (posmetro.co/cnk)

    BATAM, POSMETRO.CO: Stadion Gelora Citramas Batam, selain punya daya tarik sendiri bagi pesepakbola di Batam, juga menjadi salah satu tempat tujuan olahraga dari mancanegara. Bahkan dalam waktu dekat ini, stadion yang berlokasi di Kawasan Industri Kabil, Kecamatan Nongsa, Batam itu akan digelar Australian Foot Ball.

    “Yang bertanding tim-tim mereka aja. Kompetisi persahabatan,” ujar Manager Pengelola Stadion, Raja Azrim, kepada POSMETRO.CO, Senin (9/9). Azrim tak memungkiri, Stadion Gelora Citramas Batam disebut-sebut sebagai stadion nomor dua terbaik dalam penyelenggaraan Liga 2 tahun lalu.

    Bahkan, PSSI pun mengakui ini sebagai salah satu stadion terbaik di Kota Batam, dan mendapat kepercayaan penuh untuk menyelenggarakan kompetisi semisal Liga 3 Provinsi Kepri. “Sudah dapat rekomendasi dari mereka (PSSI),” timpalnya. Lanjut Azrim, memang tahun lalu saat 757 Kepri mengikuti Liga 2, stadion ini dipilih sebagai home base.

    Selain beberapa kelebihan itu, stadion ini dilengkapi dengan jogging track sepanjang 400 meter persegi. Untuk perawatan stadion sendiri menurut Azrim, Yayasan Citramas Batam harus merogeh kocek hingga Rp 30 juta. “Itu untuk perawatan rumput saja. Belum yang lainnya,” kata Azrim memperkirakan sekitar Rp 70 juta pengeluaran biaya perawatan setiap bulannya.

    Sebab, lanjut dia, untuk alas jogging track, itu harganya Rp 4 miliar. Artinya, Yayasan Citramas Batam mendukung penuh persepakbolaan di Batam. “Kapasitas stadion mampu menampung penonton sekitar 1.500 orang,” tutupnya.(cnk)