Kasus KMP Sembilang Maut, Polisi Periksa 14 Pekerja

    spot_img

    Baca juga

    SD Yos Sudarso III Diserang, Guru dan Kepsek Dikeroyok

    BATAM, POSMETRO: Sekolah Dasar Swasta Yos Sudarso III di...

    Triwulan I 2024, Jumlah Penumpang Kapal Pelabuhan Batam Capai 2 Juta Orang

    BATAM, POSMETRO: Sepanjang Triwulan I 2024, Badan Usaha Pelabuhan...

    PWI Kepri Terima Kunjungan Balai Penjaminan Mutu Pendidikan Provinsi Kepri

    >>>Kampanyekan Program Merdeka Belajar TANJUNGPINANG, POSMETRO.CO : Persatuan Wartawan Indonesia...

    Peran Strategis Pabrik Baru, Batam Memperkuat Posisi sebagai Pusat Industri

    BATAM, POSMETRO.CO : Batam terus berkembang sebagai pusat pertumbuhan...

    Persiapan Muhammad Rudi Menuju Pilkada 2024  

    >>>Komunikasi dengan Partai Politik Kepri  BATAM, POSMETRO.CO : Setelah menyatakan...
    spot_img

    Share

    KMP Sembilang didapati meledak pada Rabu (31/7) sekitar pukul 09.00 WIB.

    KARIMUN, POSMETRO.CO: Jajaran Sat Reskrim Polres Karimun mulai mendalami kasus terbakarnya KMP Sembilang maut yang terjadi pada Rabu (31/7) di areal PT KMS. Polisi mulai memintai keterangan dari pihak-pihak terkait termasuk dari PT KMS dan kru kapal yang selamat.

    Data yang dihimpun, 14 pekerja dimintai keterangan oleh polisi. Mereka diperiksa di sejumlah ruangan terpisah.
    Belasan orang yang dimintai keterangan itu di antaranya terdiri dari kru kapal KMP Sembilang sebanyak 3 orang. Dari PT KMS sebanyak 6 termasuk bagian safety, dari PT NIP sebanyak 1 orang dan dari PT AMS 1 orang serta dari PT IMS 3 orang.

    Kasat Reskrim Polres Karimun, AKP Lulik Febriantara SIK yang dikonfirmasi wartawan, membenarkan adanya pemeriksaan atas peristiwa yang telah menyebabkan jatuhnya korban jiwa tersebut. Mereka yang diperiksa adalah dari pihak perusahaan dan kru kapal. “Masih dimintai keterangan, sekarang sedang berlangsung,” ucap Lulik.(ria)