Diskon Besar dari Belasan Hingga Puluhan Juta Rupiah

    spot_img

    Baca juga

    Jadi Tersangka, Pj Walikota Tanjungpinang, Terancam Hukuman 8 Tahun Penjara

    BINTAN, POSMETRO: Ditetapkannya Penjabat Walikota Tanjungpinang, Hasan, sebagai tersangka,...

    KONI Kepri Siapkan Atletnya Menuju PON Aceh-Sumut

    KEPRI, POSMETRO: Pelaksanaan PON Aceh-Sumut akan dilangsungkan dari 8-20...

    3 Buaya Terpantau Tim Gabungan Saat Penyisiran Sungai

    BATAM, POSMETRO.CO : Tim gabungan Polri, TNI, Balai Konservasi...

    Selama Mudik Lebaran, Bandara Internasional Batam Layani 1.741 Penerbangan

    BATAM, POSMETRO.CO : PT Bandara Internasional Batam (BIB) mencatat...

    Progres Rempang Eco-City, BP Batam: Listrik dan Air Sudah Mulai Masuk

    BATAM, POSMETRO: Progres pengerjaan bangunan empat rumah contoh untuk...
    spot_img

    Share

    Henri Octo Halomoan Sirait didepan salah satu mobil yang dipamerkan. (posmetro/jho)

    BATAM, POSMETRO.CO : Dalam acara Posmetro Expo Auto Motif di DC Mall, PT Astra International Tbk-Daihatsu Batam Branch memberikan potongan harga hingga jutaan rupiah. Potongan harga tersebut berlaku dari tanggal 27 November hingga 2 Desember 2018 atau selama Posmetro Expo berlangsung.

    Hal itu dikatakan oleh Henri Octo Halomoan Sirait, sales Supervisor. Henri Sirait mengatakan, untuk setiap pembelian mobil Sigra dari semua type akan diberikan potongan harga sampai Rp 14 juta. Sementara untuk pembelian mobil Ayla akan mendapatkan potongan sebesar Rp 13 juta.

    Tidak hanya itu saja, pembelian mobil Terios juga akan mendapatkan potongan harga, yakni Rp 3 juta. Sedangkan pembelian mobil jenis pick akan mendapatkan potongan harga yang lumayan besar, yakni Rp 21,5 juta.

    Berhubung karena saat ini masih moment hari Guru, PT Astra International Tbk-Daihatsu memberikan keringanan bagi setiap konsumen yang berprofesi sebagai guru. Untuk pembelian mobil jenis Xenia, maka akan di berikan potongan harga Rp 27 juta.

    “Itu salah satu keperdulian kita kepada guru, sekaligus memperingati hari guru, pahlawan tanpa tanda jasa,” terang Henri Sirait.

    Henri Sirait melanjutkan, setiap pembelian mobil bisa dilakukan dengan cara cash dan kredit. Potongannya pun sama. Tapi kalau mobil itu di beli dengan cara kredit, maka akan di berikan potongan langsung dari harga DP.

    “Contohnya, DP 30 juta. Tapi karena ada potongan harga yang sampai Rp 27 juta, maka cukup bayar Rp 3 juta untuk DP,” paparnya lagi.

    Menurut Henri, konsumen akan lebih untung beli mobil di bulan November di banding Desember. Sebab produksi mobil di bulan Desember lebih sedikit di banding bulan November, itu karena faktor pergantian tahun pembuatan mobil.

    “Kalau produk sedikit, tentu diskon tidak sebegitu besar diberikan kepada pembeli,” ujarnya

    Tak lupa, Henri Sirait berterimakasih atas kerja sama pengelola DC Mall serta Posmetro Batam. Melalui Posmetro Expo ini, maka pengusaha di Batam bisa mempromosikan serta memarkan produknya masing masing.

    “Yah, kita berterimakasih kepada pelaksana Posmetro Expo, mudah mudahan acara ini bermamfaat kepada masyakat Batam,” tutupnya. (jho)