Pria Tewas di Tangga Parkir Bandara Hang Nadim

    spot_img

    Baca juga

    Pejabat TNI AL Kunjungi Pemko Batam

    BATAM, POSMETRP.CO : Sejumlah pejabat tinggi TNI Angkatan Laut...

    Indosat Ooredoo Hutchison dan Mastercard Umumkan Kemitraan Cybersecurity Center of Excellence

    >>>Mengupayakan perlindungan serta peningkatan kepercayaan dalam ekonomi digital Indonesia JAKARTA,...

    Halal Bi Halal Guru dan Murid SD 01 Ranai Usai Lebaran Idul Fitri 1445 H

    NATUNA, POSMETRO.CO : Majelis guru, dan murid Sekolah Dasar...

    Kepala BP Batam Dukung Realisasi Pembangunan Premium Outlet Pertama di Batam

    BATAM, POSMETRO: Badan Pengusahaan Batam (BP Batam) melalui Biro...

    Anak Disetubuhi Pacar, Ayah Kandung Malah Ikut-ikutan

    BATAM, POSMETRO: Seorang lelaki paruh baya di Kecamatan Bengkong,...
    spot_img

    Share

    Jenazah korban saat akan dibawa ke RS Bhayangkara. (posmetro/abg)

    BATAM, POSMETRO.CO : Warga yang berada di Bandara Hang Nadim dikagetkan dengan penemuan sesosok mayat oleh seorang porter tepat di tangga dekat parkir motor menuju ruang keberangkatan, Rabu (7/11) tepat pukul 09.00 WIB.

    Mayat yang diketahui bernama Herman warga Tiban d duga meninggal antara pukul 08.00 WIB hingga pukul 09.00 WIB . Petugas Kepolisian dari Polsek Bandara pun terlihat mengamankan lokasi menunggu kedatangan petugas Inafis dari Polresta Barelang. Sekitar pukul 10.30 WIB petugas Inafis membawa jenazah yang bersangkutan ke RS Bhayangkara Polda Kepri yang berada tak jauh dari Bandara dengan Ambulan RS Bhayangkara Polda Kepri.

    Saat mayat yang sudah di masukan ke dalam kantong jenazah dan akan dimasukan ke dalam kendaraan ambulan, tiba-tiba isteri korban histeris sambil memanggil suaminya. Akhirnya mobil ambulan bisa berhenti dan isterinya menaiki mobil menuju Rumah Sakit Bhayangkara.

    “Papa kamu kenapa,” ucap Istri korban sambil terus menangis. Kapolsek Kawasan Bandara Hang Nadim Batam, Iptu Betty yang ditemui di lokasi belum dapat memastikan kematian korban.

    “Belum tahu apa penyebabnya, yang jelas namanya Herman warga Tiban,” ujarnya.

    Sementara itu Direktur BUBU Bandara Hang Nadim Batam Suwarso menjelaskan korban beralamat rumah di Perumahan Tiban Indotri Blok D No 01 RT 003 RW 007/Tiban Indah Sekupang, dan ditemukan pertama kali oleh Via Novianti dan Bambang.(abg)